Akun Instagram Resmi FIFA Pakai Lagu Aldi Taher untuk Lionel Messi

Lavinda
Oleh Lavinda
16 Juni 2023, 06:31
FIFA
FIFA WOrld Cup
Striker Argentina Lionel Messi saat pertandingan melawan Kroasia pada Selasa (13/12). Foto: Instagram FIFA World Cup

Selebritas Aldi Taher mengunggah lagu yang diciptakan sekaligus dinyanyikannya untuk pemain sepak bola dunia Lionel Messi di akun instagram pribadinya, @alditaher.official.

Tak disangka, akun instagram resmi FIFA @fifaworldcup menggunakan lagu Aldi Taher itu sebagai latar video reels Lionel Messi  yang diunggah pada Kamis (15/6).

Reels tersebut berisi cuplikan video Messi saat bertanding di berbagai turnamen sepak bola internasional. Video juga memperlihatkan sejumlah tendangan dan gol yang dilayangkan Messi ke gawang.

"Why you don't come to Indonesia Mr Messi, please come to Indonesia. We waiting for you, we love you (Kenapa kamu tidak datang ke Indonesia bapak Messi, saya mohon datang ke Indonesia. Kami menunggumu, kami mencintaimu)," demikian lirik lagu yang diciptakan Aldi Taher untuk Messi.

Akun FIFA yang bercentang biru itu turut mengunggah reels dengan caption "Abang kita semua Leo Messi," lengkap dengan emoji hati, bendera Indonesia dan bendera Argentina. Unggahan FIFA bahkan disukai 359.785 pengikut.

Dalam perkembangannya, Aldi Taher bahkan menjadi trending topic di Twitter dengan 8.299 cuitan.

Tak hanya itu, pemain sepak bola dunia Fabrizio Romano bahkan turut berkomentar atas munculnya lagi untuk Messi. "Lagu menakjubkan didedikasikan untuk Lionel Messi dari musisi berbakar Indonesia, Aldi Taher," cuit Fabrizio dalam akun Twitternya. 

Menurut pemberitaan sebelumnya, Lionel Messi dikabarkan tak akan ikut rombongan Timnas Argentina bertanding di Indonesia pada 19 Juni mendatang. Messi kabarnya hanya akan bermain melawan Cina dan Australia dalam Tur Asia yang dilakoni Tim Tango.

Kabar tersebut awalnya disampaikan jurnalis Argentina, Leo Paradizo di akun Twitternya pada Sabtu (10/6). Paradizo mengatakan Messi ikut dalam rombongan pemain Albiceleste melawan Cina dalam tur Asia.

"Informasi eksklusif: dia (Messi) hanya akan memainkan pertandingan pertama melawan Australia, namun tidak akan berangkat ke Indonesia untuk pertandingan 19 Juni," cuit Paradizo.

Belum ada penjelasan resmi dari pihak Argentina maupun Indonesia soal kabar Messi tak ikut bertanding di Jakarta.

Hingga berita ini ditulis, Anggota Exco Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Arya Sinulingga belum membalas pesan singkat Katadata.co.id.

Sedangkan media Argentina, Vemouth Deportivo menuliskan alasan Messi tak ikut ke Indonesia. Ia kabarnya tak ikut karena berlibur sebelum bergabung ke klub barunya yakni Inter Miami.

Messi baru saja memutuskan bergabung dengan klub Amerika Serikat yakni Inter Miami. Ini menutup spekulasi La Pulga bergabung dengan klub lamanya yakni Barcelona usai ia dilepas Paris Saint Germain (PSG).

Nama Messi sendiri tercantum dalam skuad resmi Argentina yang akan melawan Timnas Argentina. Nama-nama lainnya adalah Angel Di Maria, Nicolás Otamendi, serta Emiliano Martinez.

Lionel Messi merupakan sosok yang memimpin Argentina meraih gelar juara dunia di Qatar yang berlangsung 2022 lalu. Argentina keluar sebagai juara Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Prancis 4-2 lewat adu penalti di Stadion Lusail, Doha, pada 19 Desember 2022. Penalti dilakukan menyusul hasil imbang kedua tim 3-3 setelah babak tambahan.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...