Profil Adhy Wibisono, CEO Baru Startup Jumbo eFishery

Amelia Yesidora
17 Desember 2024, 11:56
Adhy Wibisono, CEO eFishery,
LinkedIn Devina Hartono Endeavor
Adhy Wibisono (tengah)
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

eFishery menangguhkan jabatan CEO Gibran Huzaifah karena dugaan penyelewengan uang perusahaan. Untuk mengisi jabatan ini, Startup perikanan ini menunjuk Adhy Wibisono sebagai CEO interim.

“eFishery saat ini beroperasi di bawah kepemimpinan Adhy Wibisonon sebagai interim CEO. Selain itu, Albertus Sasmitra sebagai interim CFO," kata juru bicara eFishery dalam pernyataan tertulis, Senin (16/12).

Adhy sebelumnya menjabat Chief Financial Officer alias CFO startup tersebut. Setelah menggantikan Gibran, posisi Adhy digantikan Albertus Sasmitra.

Melansir Instagram Endeavor Indonesia, Adhy merupakan anak dari seorang diplomat yang dibesarkan di Amerika Serikat. Ia mulai bekerja di The Hertz Corporation, salah satu perusahaan terbesar mobilitas terbesar di dunia, usai mendapat gelar Master of Business Administration dari Penn State pada 1998.

Lelaki itu menghabiskan 16 tahun bekerja di The Hertz Corporation, mulai dari jabatan Senior Auditor hingga Senior Finance Business Partner. Dikutip dari laman LinkedIn, Adhy bercerita diterima di perusahaan ini lewat program MBA Management Development.

Adhy kemudian banting setir ke bidang kesehatan dengan menjadi Direktur Eksekutif inVentiv Health Clinical, New Jersey. Ia bekerja di sana selama setahun.

Dikutip dari laman Endeavor, Adhy banting setir atas pertimbangan keluarga dan keinginannya untuk punya pengalaman di Asia.

“Pertemuan penting penting dengan CEO Combiphar, Michael Wanandi, menjadi fasilitator kepulangan ke Indonesia,” demikian dikutip dari laman Endeavor.

Adhy akhirnya kembali ke Tanah Air dan menjabat sebagai Chief Financial Officer Combiphar. Ia bekerja di perusahaan ini selama empat tahun.

Nama Adhy mulai muncul di kancah startup Tanah Air sejak 2019. Ia didapuk sebagai Chief Financial Officer GoPay. Ia masih bekerja di perusahaan itu usai merger Gojek dan Tokopedia menjadi GoTo, sehingga nama perusahaan berganti menjadi GoTo Financial. 

Pada Juli 2021, Adhy keluar dari GoPay untuk bergabung dengan NWP Property, join ventura antara Warburg Pincus dan PT City Retail Developments. Jabatan ini ia emban hingga sekarang.

Adhy juga menjadi mentor di Endeavor, komunitas global untuk wirausahawan berdampak tinggi alias High-Impact Entrepreneurs yang hadir di Indonesia sejak 2012. Kegiatan mentor ini semakin sering dia lakukan sejak 2023, karena banyaknya permintaan dari startup usai tech winter.

“Langkah pertama Adhy menjadi mentor Endeavor diantarkan oleh eks CEO GoPay Aldi Haryopratomo dan eks penasehat Gojek Julianto Sidarto yang pertama-tama mengenalkannya pada Endeavor,” ujar dia.

Reporter: Amelia Yesidora

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...