Huawei Pamer 5.5G di MWC Barcelona, 10 Kali Lebih Cepat dari 5G

Desy Setyowati
28 Februari 2024, 16:46
huawei, mwc barcelona,
Katadata/Yura Syahrul
MWC di Barcalona, Spanyol
Button AI Summarize

Huawei memamerkan layanan untuk konsumen bisnis 5.5G dalam acara MWC Barcelona selama 26 - 29 Februari di Barcelona, ​​Spanyol. Kemampuan solusi cerdas ini diklaim 10 kali lipat dibandingkan 5G pada umumnya.

Berdasarkan laman resmi Telkom University, kecepatan internet 5G rerata 1 Gbps. Namun Huawei meningkatkan kemampuan 5.5G menjadi hingga 10 Gbps.

Huawei menguji coba 5.5G secara komersial di lebih dari 20 kota di seluruh dunia. Timur Tengah telah membentuk konsensus umum mengenai pengembangan 5.5G, dengan keenam anggota Dewan Kerja Sama Teluk alias GCC menyelesaikan verifikasi tarif 5.5G 10 Gbps dan inkubasi layanan baru seperti RedCap dan IoT pasif.

Tiga operator besar di Cina telah memulai penerapan jaringan 5.5G di kota-kota besar. Di Hong Kong, operator telah menyelesaikan pengujian dan verifikasi kecepatan 5.5G 10 Gbps di C-band dan mmWave, serta mulai menyediakan layanan 5.5G FWA.

Di Eropa, operator Finlandia menyelesaikan verifikasi teknologi 5.5G pada jaringan komersial dengan kecepatan puncak lebih dari 10 Gbps, serta memverifikasi teknologi IoT pasif.

Di Jerman, operator yang beroperasi pada pita 6 GHz juga mencapai kecepatan puncak 12 Gbps dengan menggunakan teknik multi-operator.

Huawei memperkirakan mulai meluncurkan 5.5G secara komersial tahun ini. Bisnis enterprise Huawei akan meluncurkan solusi digital cerdas terbaru untuk 10 industri dan serangkaian produk andalan dengan tema ‘Infrastruktur Terdepan untuk Mempercepat Kecerdasan Industri’.

Huawei juga akan meluncurkan model landasan telekomunikasi pertama di industri di MWC Barcelona. Model dasar ini akan menawarkan aplikasi cerdas berbasis peran dan skenario untuk mendukung permintaan industri terhadap penyediaan layanan yang tangkas, jaminan pengalaman pengguna yang akurat, dan efisiensi O&M di seluruh domain.

“Hal ini juga akan membantu operator memberdayakan karyawan dan meningkatkan kepuasan pengguna untuk meningkatkan produktivitas jaringan secara komprehensif,” kata Huawei dalam keterangan pers, Rabu (28/2).

Presiden Solusi Nirkabel Huawei Cao Ming meluncurkan solusi seri lengkap pertama di industri untuk 5.5G dalam acara Global Mobile Broadband Forum 2023 (MBBF 2023) pada Oktober. "5.5G merupakan waktu yang tepat untuk mendukung pengalaman, koneksi, dan layanan baru,” kata dia dalam keterangan pers, Oktober 2023.

“Solusi 5.5G seri lengkap Huawei akan membantu operator menghadirkan kemampuan 10 kali lipat dalam skenario penuh dan memungkinkan efisiensi energi yang sangat tinggi, pemanfaatan spektrum, dan efisiensi O&M,” Ming menambahkan.

Hal-hal yang ditawarkan dalam solusi 5.5G Huawei di antaranya:

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...