Harbolnas 12.12, Nasabah Mandiri dapat Diskon 93% dan Cashback Jutaan

Dini Hariyanti
5 Desember 2018, 16:12
Telaah - E-commerce
Stanisic Vladimir/123rf

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. memberikan diskon sampai dengan 93% untuk transaksi pada e-commerce perserta Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) 2018. Promo ini diberikan kepada 19 juta nasabah pemegang kartu debit maupun kredit Mandiri.

Vice President Credit Cards Group Bank Mandiri M. Haris Budiman mengatakan bahwa selain diskon hingga 93%, nasabah juga berkesempatan mendapatkan cashback mencapai Rp 1,212 juta plus cicilan 0% sampai dengan 12 bulan.

"Belanja melalui e-commerce sekarang tren di kalangan nasabah Mandiri dan cenderung meningkat. Ini terlihat dari frekuensi transaksi kartu debit maupun kredit Mandiri yang meningkat sampai 60% (year on year)," ucapnya, di Jakarta, Rabu (5/12).

Sementara itu, Harbolnas pada tahun ini memberikan potongan harga hingga 95% serta cashback mencapai 120% dari ShopBack. (Baca juga: Banjir Promo Akhir Tahun, Transaksi E-Commerce Diprediksi Naik 30%)

Hari Belanja Online Nasional pada tahun ini ditargetkan membukukan transaksi seluruh e-commerce senilai Rp 7 triliun. Sebesar Rp 1 triliun dari jumlah ini berasal dari penjualan produk-produk lokal.

Selain Harbolnas 12.12 pada 12 Desember, digelar pula Harbolnas edisi khusus produk lokal pada 11 Desember 2018. Festival belanja daring terbesar di Indonesia ini melibatkan sebanyak 300 e-commerce.

Harbolnas merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan bersama oleh berbagai e-commerce di Indonesia. Festival belanja ini pertama kali diselenggarakan pada 2012 melibatkan Lazada Indoensia, Zalora, Blanja, PinkEmma, Berrybenka, dan Bukalapak.

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...