Diskusi Tokopedia Bahas Pentingnya SEO untuk Pebisnis Online

Image title
Oleh Tim Publikasi Katadata - Tim Publikasi Katadata
19 April 2021, 16:18
Tokopedia
Katadata

Pada bulan ini, tema yang akan dibahas adalah “Strenghtening SEO through Web Performance.” Acara virtual ini digelar pada Selasa 20 April 2021 pukul 16.00-17.00.

Ada beberapa topik yang akan dibahas dalam diskusi tersebut antara lain kenapa Search Engine Optimization atau SEO penting untuk semua sisi bisnis. Sudah bukan rahasia lagi bahwa SEO bisa digunakan untuk meningkatkan pangsa pasar melalui mesin pencari atau search engine.

Bukan itu saja, SEO juga bisa untuk meningkatkan kesadaran merek (brand awarenes) serta membantu mengurangi biaya per akuisisi untuk jangka panjang. Dalam bisnis online, popularitas toko online dan produknya merupakan bagian penting untuk menciptakan branding awarness.

Semakin terkenal toko online serta produknya, maka akan semakin membantu pemasaran produk dan mendorong banyaknya transaksi penjualan yang terjadi. Dengan kata lain, calon pelanggan hanya akan melakukan pembelian apabila mereka sudah mengenal produk dan percaya terhadap toko online penyedia produk.

Itulah yang membuat fungsi SEO berpengaruh besar terhadap tumbuh kembang sebuah website toko online. SEO menjadi teknik untuk meningkatkan popularitas sebuah website. SEO ini akan bekerja dengan menempatkan rangking website di jajaran teratas halaman penelusuran mesin pencari seperti Google, Bing, Yahoo dan lain-lain.

Selain SEO, diskusi START Summit Extension juga akan membahas tentang Core Web Vitals. Meningkatkan Core Web Vitals merupakan strategi jangka panjang atau bisa disebut sebagai permainan maraton.

Karena, Core Web Vitals bukan hanya mengambil keuntungan dari penampilan organik tetap yang paling penting adalah bagaiman pebisnis online ingin memuaskan penggunanya yang berkunjung ke landing page.

Tertarik untuk menyimak diskusi START Summit Extension April 2021? Silakan registrasi di tautan https://academy.tokopedia.com/events/start-ext

Editor: Doddy Rosadi
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...