SKK Migas Ungkap Pentingnya Pengembangan Blok East Natuna Buat Negara

Image title
10 Oktober 2019, 21:21
ilustrasi blok migas.
Pertamina Hulu Energi
ilustrasi blok migas.

Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) menyatakan pengembangan Blok East Natuna penting bagi negara. Pasalnya, blok tersebut memiliki cadangan migas terbesar di Indonesia, sehingga penting untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri.

Namun dalam memulai pengembangan tersebut, tantangan yang saat ini dihadapi kontraktor cukup besar karena kadar karbondioksida (CO2)  dalam gas yang mencapai 72%. "Memang tantangan dari tadi disebutkan angka yang besar adalah CO2 yang tinggi," ujar Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto saat ditemui di Gedung SKK Migas, Kamis (10/10).

Karena itu, SKK migas terus berupaya mendorong para investor agar turut serta mengembangkan Blok East Natuna melalui kegiatan eksplorasi. Hal ini penting, mengingat karena hanya Pertamina saja yang saat ini mengelola Blok tersebut setelah ExxonMobil hengkang.

(Baca: Mitra di Blok Tuna Hengkang, Premiere Oil Cari Pengganti)

"Kita harapkan kita dorong investor untuk mempercepat eksplorasi sehingga menjadi produksi dan kita tahu konsumennya sudah cukup tersedia. Vietnam ready untuk gas yang diproduksi," ujar Dwi.

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan
Editor: Ekarina
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...