Selain Tiongkok, RI Juga Impor Vaksin dari Inggris untuk Uji Klinis

Rizky Alika
21 Juli 2020, 17:42
Selain Tiongkok, RI Juga Impor Vaksin dari Inggris untuk Uji Klinis.
ANTARA FOTO/Umarul Faruq/aww.
Dokter patologi klinik menunjukkan cara kerja alat Polymerase Chain Reaction (PCR). pemrintah akan mengimpor vaksin dari Inggris untuk diuji klinis.

Pemerintah tengah mengembangkan vaksin virus corona dari perusahaan Tiongkok, Sinovac Biotech Ltd, untuk dilakukan uji klinis tahap ketiga oleh BUMN farmasi Bio Farma. Tak hanya itu, perusahaan juga dikabarkan akan mengimpor kandidat vaksin lainnya dari Inggris untuk diuji coba. 

 "(Vaksin) ada yang dari Indonesia sendiri, ada yang dari Inggris," kata Juru Bicara Komite Penanganan COVID-19 & Pemulihan Ekonomi Nasional Wiku Adisasmito di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian di Jakarta, Selasa (21/7).

Namun, Wiku tak menyampaikan lebih lanjut jenis vaksin yang dimaksud. Menurutnya, seluruh kandidat vaksin Covid-19 tersebut akan memasuki proses uji klinis. Jika berhasil, dia berharap vaksin tersebut akan diproduksi dalam jumlah banyak pada awal tahun 2021.

Terpisah, Bio Farma menyatakan siap untuk melakukan uji klinis vaksin Covid-19 tahap ketiga. Sebelumnya, sudah ada 2.400 vaksin Sinovac dari Tiongkok yang tiba di Bio Farma pada 19 Juli 2020 untuk kebutuhan fase uji klinis tahap tiga pada Agustus 2020 mendatang.

Direktur Utama Bio Farma, Honesti Basyir mengatakan, uji klinis vaksin Covid-19 dijadwalkan akan berjalan selama enam bulan, sehingga ditargetkan selesai pada Januari 2021.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Editor: Ekarina
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...