Belanja Masyarakat dan Kunjungan Mal Naik Jelang Akhir Tahun

Image title
Oleh Ekarina
30 Desember 2020, 16:50
Mal, Belanja, Bank Mandiri, Covid-19, Pandemi Corona, Retail.
ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/rwa.
Warga mengunjungi pusat belanja Senayan City Mal di Jakarta, Jumat (25/12/2020). Tren belanja masyarakat dan kunjungan ke pusat belanja meningkat pada Desember.

Tren belanja masyarakat, kunjungan ke gerai retail serta restoran menunjukkan pemulihan menjelang akhir tahun dan di tengah merebaknya kasus Covid-19. Data ini berdasarkan kajian dan live monitoring Mandiri Institute sepanjang 2020.

Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) telah menekan frekuensi dan kunjungan belanja masyarakat selama pandemi. Data Bank Mandiri menunjukkan, indeks frekuensi dan nilai belanja masyarakat mulai meningkat sejak Mei 2020 atau pasca PSBB I diberlakukan.

Advertisement

Namun, penurunan kembali terjadi selama pemberlakukan PSBB jilid kedua sejak pertengahan September hingga Oktober.  

Head of Mandiri Institute Teguh Yudo Wicaksono mengatakan, tren pemulihan konsumsi berhubungan dengan perilaku psikologi masyarakat. Faktor lain juga terkait normalisasi risiko serta pengetatan aktivitas masyarakat selama PSBB. 

"Berdasarkan pengamatan, tidak lama setelah pelonggaran kebijakan pembatasan sosial, selalu akan diikuti dengan lonjakan aktivitas, seperti kunjungan ke pusat belanja atau restoran,” ujar Teguh Yudo dalam keterangan tertulis, Rabu (30/12).

Kunjungan masyarakat ke pusat belanja pada 9-17 Desember di delapan kota besar telah mencapai 70% dari kondisi normal. Kenaikan ini disumbang oleh meningkatnya kunjungan masyarakat ke pusat belanja dan normalisasi kebijakan bekerja dari kantor (work from office)

Pada periode tersebut, tingkat kunjungan ke pusat belanja tertingi berada di DKI Jakarta diikuti Surabaya.  

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement