Saham Tesla Capai Rekor Tertinggi, Elon Musk Jadi Orang Terkaya Dunia

Image title
Oleh Ekarina
8 Januari 2021, 16:28
Tesla, Elon Musk, mobil Listrik, Perusahaan, Orang Terkaya Dunia, Tiongkok, Amerika Serikat, Saham.
Instagram/Elonrmuskk
CEO Tesla, Elon Musk. Ia berhasil menempati peringkat teratas daftar orang terkaya dunia, menggeser miliuner lainnya, CEO Amazon, Jeff Bezos.

Pendiri sekaligus CEO Tesla Inc, Elon Musk berhasil menempati urutan pertama daftar orang terkaya dunia dengan harta kekayaan mencapai US$ 195 miliar atau setara Rp 2.738 triliun. Dengan hartanya ini, dia berhasil melewati pendiri Amazon, Jeff Bezos dengan selisih kekayaan US$ 1 miliar, menurut laporan Bloomberg Billionaire Index. 

Peningkatan kekayaan bersih Musk mengikuti lonjakan saham Tesla yang tercatat lebih dari delapan kali lipat sepanjang tahun lalu. Hal tersebut langsung membawa Tesla sebagai perusahaan mobil listrik paling berharga di dunia. 

Advertisement

Pada 2020, Tesla memproduksi sekitar 500  ribu unit mobil listrik. Jumlah ini bahkan lebih rendah dibandingkan pabrikan kendaraan sejenis seperti Ford Motor Co. dan General Motors Co. Namun, nilai pasar produk tersebut mampu menembus US$ 773,5 miliar atau lebih besar daripada Facebook Inc.

Musk saat ini tercatat memiliki 20% saham Tesla dan sekitar US$ 42 miliar dari keuntungan lain yang belum direalisasikan pada opsi saham pribadi. Saham Tesla naik 7,4% pada perdagangan Kamis (7/1) di rekor tertinggi  seharga US$ 811,61.

Sedangkan bila mengacu pada The Forbes Billionaires List, kekayaan Musk masih tertinggal di belakang Jeff Bezos dengan selisih US$ 7,8 miliar. Bezos telah menjadi orang terkaya dunia sejak 2017. 

Forbes memiliki perkiraan yang lebih konservatif berdasarkan saham Tesla yang dijaminkan atas pinjaman pribadi. 

Musk, yang pernah ikut mendirikan perusahaan pembayaran Internet PayPal Holdings Inc, saat ini memimpin beberapa perusahaan futuristik di dunia.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement