Dampak Virus Corona, Impor Buah dari Tiongkok Ditunda Hingga Mei

Rizky Alika
18 Februari 2020, 21:58
virus corona, impor, tiongkok
ANTARA FOTO/Adeng bustomi
Ilustrasi, lapak buah-buahan di Pasar Wetan, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (18/2/2020). Impor buah dari Tiongkok ditunda hingga Mei 2020 karena mewabahnya virus corona.

Pemilik PT Moena Farm dan PT Moena Fresh Donny Moena mengatakan impor buah dari Tiongkok  terhambat karena mewabahnya virus corona. Dia pun memperhitungkan impor buah dari Negeri Panda tersebut ditunda selama dua bulan setelah Maret 2020.

“Maret udah tidak masuk impor buah dari Tiongkok. Sekarang sisa stok akhir karena dari sana (buah) sudah tidak boleh berangkat,” kata Donny dalam sebuah diskusi di Jakarta, Selasa (18/2).

Advertisement

Ia pun memperkirakan stok buah impor dari Negeri Tirai Bambu tersebut bakal terbatas saat lebaran. Terutama pasokan buah jeruk mandarin, apel, hingga kelengkeng.

Pasokan tersebut, lanjut dia, bisa disubtitusi dari negara lainnya seperti Amerika Serikat, Australia dan Selandia Baru. Namun, buah asal Tiongkok dinilai memiliki harga yang lebih terjangkau. Ia pun mengatakan perbedaan harga buah dari Tiongkok dengan negara lainnya mencapai 30%.

(Baca: Sri Mulyani Masih Kaji Insentif Pariwisata untuk Atasi Dampak Corona)

Donny pun mendorong konsumsi buah digantikan dengan produk lokal.  Biarpun keuntungan pedagang bakal lebih kecil dibandingkan menjual produk impor.

Selain itu, buah impor memiliki daya tahan lebih lama serta kualitas yang lebih baik. Sedangkan, buah lokal lebih cepat busuk sehingga pedagang kerap menyediakan pasokan buah lokal dalam jumlah sedikit.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement