Memacu Penyerapan Anggaran Jadi Jurus Erick Thohir Dongkrak Ekonomi

Image title
7 Agustus 2020, 21:02
erick thohir, pertumbuhan ekonomi, anggaran
ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/aww.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyampaikan sambutan pada Millennial Innovation Summit 2020 di Jakarta, Kamis (30/7/2020). Erick mendorong penyerapan anggaran kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah lebih cepat untuk mendorong pertumbuhan ekonomi.

Pemerintah mengumumkan pertumbuhan ekonomi kuartal II 2020 minus 5,32% secara tahunan (year on year/yoy). Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Erick Thohir pun mendorong peningkatan belanja kementerian, lembaga, pemerintah pusat, dan pemerintah daerah.

Upaya tersebut mejadi salah satu jurus Erick mendongkrak pertumbuhan ekonomi pada kuartal III 2020. "Penyerapan anggaran itu harus berjalan," kata Erick yang juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Jumat (7/8).

Advertisement

Erick mengatakan jurus tersebut sejalan instruksi Presiden Joko Widodo yang meminta Menteri Koordinator untuk memastikan penyerapan anggaran berjalan dengan baik. Selain itu, pemerintah daerah juga diharapkan menjalankan tugasnya dengan merealisasikan anggaran yang sudah direncanakan.

"Semua pihak harus berani mempercepat penyerapan anggaran," ujarnya.

Bekas pemilik klub sepakbola Inter Milan itu pun mengatakan bahwa Presiden meminta Kejaksaan, Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk mendorong penyerapan anggaran.

Meski begitu, Erick menyatakan bahwa Jokowi tidak menargetkan pertumbuhan ekonomi pada kuartal III 2020. Namun, Jokowi sangat berharap seluruh pihak bekerja agar pertumbuhan ekonomi tidak terkontraksi lagi.

Halaman:
Reporter: Ihya Ulum Aldin
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement