Harga Emas di Pasar Spot Turun, Logam Mulia Antam Dijual Rp 1 Juta

Image title
26 Agustus 2020, 09:16
harga emas, antam
ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/hp.
Ilustrasi, pramuniaga menunjukkan emas batangan di Cikini Gold Center, Jakarta, Selasa (7/4/2020). Harga emas Antam pada Rabu (26/8)

Harga emas di pasar Spot bergerak turun pada perdagangan Rabu (26/8). Harga emas tertekan kesepakatan dagang Amerika Serikat (AS) dan Tiongkok. 

Dilansir dari Bloomberg pada hari ini pukul 08.06 WIB, harga emas di pasar Spot turun 0,16% menjadi US$ 1.925 per ounce. Sedangkan harga emas di Bursa Comex naik 0,43% menjadi US$ 1.931,3 per ounce.

Reuters melaporkan lebih dari 23,77 juta orang terinfeksi Covid-19. Dari angka tersebut, sebanyak 814.072 orang meninggal dunia.

Peningkatan kasus Covid-19 pun terus memukul ekonomi global. Survei dari Conference Board menunjukkan tingkat kepercayaan konsumen di AS pada Agustus 2020 jatuh ke level terendah dalam enam tahun terakhir.

Hal tersebut sebenarnya dapat mendukung harga emas. Pasalnya, investor biasa memilih emas sebagai aset investasi yang aman ketika kondisi politik dan ekonomi dalam ketidakpastian.

Namun, kesepakatan dagang fase I antara AS dan Tiongkok menekan harga emas. Pejabat tinggi kedua negara menegaskan kembali komitmen mereka untuk menyepakati perjanjian perdagangan fase I.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...