Golden Eagle Energy Tebar Dividen Interim Rp 60/Saham, Ini Jadwalnya

Patricia Yashinta Desy Abigail
16 September 2022, 20:38
golden eagle energy, SMMT, dividen
Donang Wahyu|KATADATA
Ilustrasi. Pemegang saham Goden Eagle Energy akan mendapatkan dividen interim Rp 60 per saham.

Rapat Umum Pemegang Saham PT Golden Eagle Energy Tbk (SMMT) pada Selasa (13/9) memutuskan untuk membagikan dividen tunai interim sebesar Rp 189 miliar. Para pemegang saham akan mendapatkan dividen Rp 60 per saham. 

Berdasarkan pengumuman perseroan yang dipublikasikan pada Jumat (16/9),  dividen Interim akan dibagikan kepada pemegang saham yang namanya tercatat dalam daftar pemegang saham perseroan (DPS) atay sub rekening efek di PT Kustodian Sentral Efek lndonesia per 27 September 2022.

Dividen interim akan dikenakan pajak sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan perpajakan yang berlaku. Jumlah pajak yang dikenakan akan menjadi tanggungan pemegang saham yang bersangkutan, serta dipotong dari jumlah dividen interim yang diterima oleh pemegang saham.

Perusahaan investasi yang memiliki anak-anak usaha di bidang pertambangan dan perdagangan batu bara ini mencatatkan laba bersih pada semester pertama tahun ini mencapai Rp 189 miliar. Kinerja laba ini melonjak 328,77% dibandingkan periode yang sama tahun lalu Rp 14 miliar.

Kenaikan laba ini sejalan dengan penjualan yang naik 162,44% menjadi Rp 465,69 miliar. Di sisi lain, beban pokok penjualan juga naik dari Rp 139,75 miliar menjadi Rp 290,93 miliar.

Berikut jadwal pembagian dividen SMMT: 

  • Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 23 September 2022.
  • Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 26 September 2022.
  • Cum dividen di pasar tunai: 27 September 2022.
  • Ex dividen di pasar tunai: 28 September 2022.
  • Recording date: 27 September 2022.

Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail
Editor: Agustiyanti

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...