Saham Emiten Prajogo Pangestu CUAN Anjlok 5% Setelah Suspensi Dicabut
Saham emiten milik konglomerat Prajogo Pangestu PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN) akhirnya dapat melaksanakan perdagangan pada Kamis (24/8), hari ini. Sebelumnya CUAN sudah beberapa kali mengalami penghentian perdagangan sementara atau suspensi oleh Bursa Efek Indonesia atau BEI.
Setelah suspensi saham dicabut, harga saham CUAN malah ditutup anjlok 5,06% ke level Rp 2.440 dari level harga penutupan Rabu (16/8) lalu, yakni di level Rp 2.570 per saham. Dari awal perdagangan sahamnya sudah berada di zona merah dengan Rp 2.340 per saham sebagai level paling rendah.
Volume saham yang diperdagangkan tercatat 21,2 juta dengan nilai transaksi Rp 51,79 miliar. Sementara itu, frekuensi perdagangannya tercatat sebanyak 8.982 kali. Sementara kapitalisasi pasarnya yaitu Rp 27,43 triliun
Sebelumnya, Direktur CUAN Diana Arsiyanti menyebut perusahaan mengapresiasi keputusan yang dibuat oleh bursa sehubungan pemberhentian sementara perdagangan saham CUAN.
"Sementara, bursa memiliki waktu utuk melakukan penelaahan dan pemeriksaan yang diperlukan jika terdapat indikasi adanya pelanggaran oleh pihak-pihal tertentu," kata Diana dalam paparan publik insidentil, Senin (21/8).
Sebagaimana diketahui, perdagangan saham batu bara Prajogo Pangestu ini diberhentikan perdagangannya sementara waktu oleh BEI pada 15 Agustus 2023, dengan alasan cooling down. Prajogo sendiri tercatat sebagai pemegang saham pengendali dengan kepemilikan 85,06%.
Lalu perdagangan sahamnya dibuka kembali pada 16 Agustus 2023. Namun, sehari setelah HUT Kemerdekaan RI, yakni 18 Agustus 2023, perdagangan saham CUAN kembali diberhentikan oleh bursa.