Jelang Pembagian Dividen, Simak Analisa atas 4 Bank Kakap Ini

Nur Hana Putri Nabila
1 Maret 2024, 15:00
Jelang Pembagian Dividen, Simak Analisa atas 4 Bank Kakap Ini
ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.
Pekerja berada di depan layar yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (26/4/2023). Usai cuti bersama Lebaran 2023, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Rabu (26/4) dibuka menguat 60 poin (0,88 persen) ke 6.877.
Button AI Summarize

Empat perbankan raksasa akan menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Maret 2024 ini. 

Empat perbankan tersebut yakni PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI), PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), dan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA). Salah satu pembahasan yang ditunggu-tunggu oleh investor salah satunya yakni terkait pembagian dividen. 

Berdasarkan data Mirae Asset Sekuritas, BMRI diperkirakan akan membagikan dividen per saham paling tinggi, yakni sebanyak Rp 330 per saham. Lalu kemudian diikuti oleh BBNI sebanyak Rp 284 per saham.

Financial Educator Sucor Sekuritas, Alfredo Jason Kusuma mengatakan bahwa bank-bank BUMN seperti BMRI, BBRI, dan BBNI cenderung memberikan dividen yang lebih besar, dan secara umum lebih royal dalam pembagian dividen.

“Tapi kalau kita bicarakan dividen sebenarnya seperti Bank Mandiri itu lebih menarik sih. BRI atau Mandiri itu harusnya lebih menarik dari sisi labanya yang akan dijadikan dividen,” kata Alfredo kepada Katadata.co.id, Jumat (1/3).

Halaman:
Reporter: Nur Hana Putri Nabila
Editor: Lona Olavia
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...