Jadwal Libur Bursa Saham Selama Ramadhan dan Lebaran Idul Fitri
Selama pelaksanaan ramadhan dan menjelang perayaan Idul Fitri 1445 Hijriah/2024, Bursa Efek Indonesia (BEI) mengumumkan jadwal khusus. Terdapat sejumlah hari libur sehingga pasar saham selama ramadhan dan lebaran Idul Fitri berlangsung lebih singkat dari biasa.
Merujuk pada laman resmi BEI pada pekan ketiga Maret terdapat dua hari libur untuk perdagangan saham. Pada Senin (11/3) perdagangan saham libur lantaran bertepatan dengan Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946. Selanjutnya pada Selasa (12/3) bursa saham Indonesia kembali libur bertepatan dengan cuti bersama Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946.
Dengan ketentuan ini maka pada pekan ketiga Maret, perdagangan saham hanya berlangsung selama tiga hari yaitu Rabu hingga Jumat. Selain itu pekan ketiga Maret ini juga menjadi pekan pertama saat umat muslim Tanah Air menjalankan ibadah puasa.
Selanjutnya pada pekan terakhir Maret, BEI kembali menggelar perdagangan dengan jumlah hari yang relatif sedikit yaitu 4 hari. Pada Jumat (29/3) bursa saham kembali libur dalam rangka memperingati Wafatnya Isa Al Masih.
Pada April 2024 jumlah hari perdagangan bursa kembali terpotong dengan sejumlah libur nasional dan cuti bersama yang telah ditetapkan pemerintah. BEI menetapkan libur perdagangan saham selama sepekan pada Senin (8/4) sampai dengan Senin (15/4). Libur diberlakukan berkaitan dengan libur nasional dan cuti bersama perayaan Hari Raya Raya Idul Fitri 1445 H.
Setelah libur selama enam hari pada April, perdagangan baru akan dibuka pada Selasa (16/4). Dengan adanya sejumlah penyesuaian ini, investor mulai bisa menyiapkan perencanaan agar tetap bisa mendapat cuan.
Daftar Lengkap Jadwal Libur Bursa Maret 2024
Senin, 11 Maret 2024: Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946
Selasa, 12 Maret 2023: Cuti Bersama Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 194
Jumat, 29 Maret 2024: Wafat Isa Al Masih
Daftar Lengkap Jadwal Libur Bursa April 2024
Senin, 8 April 2024: Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1445 H
Selasa, 9 April 2024: Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1445 H
Rabu, 10 April 2024: Hari Raya Idul Fitri 1445 H
Kamis, 11 April 2024: Hari Raya Idul Fitri 1445 H
Jumat, 12 April 2024: Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1445 H
Senin, 15 April 2024: Cuti Bersama Hari Raya Idul Fitri 1445 H.