Pidato Jerome Powell Beri Angin Segar, IHSG Ditutup Menguat ke 7.300

Patricia Yashinta Desy Abigail
11 Juli 2024, 17:16
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0,18% ke level 7.300,4 pada perdagangan Kamis (11/7).
ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/foc.
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0,18% ke level 7.300,4 pada perdagangan Kamis (11/7).
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0,18% ke level 7.300,4 pada perdagangan Kamis (11/7). Pidato Gubernur Bank Sentral Amerika Serikat (The Fed) Jerome Powell memberikan harapan kepada pelaku pasar bahwa pemangkasan suku bunga acuan semakin dekat.
 
Pilarmas Sekuritas dalam risetnya mengatakan bursa regional Asia bergerak menguat karena pelaku pasar merespons pidato Gubernur The Fed Jerome Powell pada hari kedua di hadapan DPR AS. Dalam pidatonya, Powell belum bisa menyimpulkan inflasi bergerak turun berkelanjutan menuju target bank sentral di angka 2%. Namun, ada sedikit keyakinan mengenai hal itu.  

"Pasar memiliki argumen terkait dengan pidato tersebut  di mana pernyataan tersebut memberikan ruangan untuk memperkuat ekspektasi pemangkasan suku bunga," kata analis Pilarmas dalam risetnya, Kamis (11/7)

Pada perdagangan hari ini, data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan nilai transaksi saham tercatat mencapai Rp 9,6 triliun dengan volume 17,12 miliar saham, dan frekuensi sebanyak 1.097.004 kali.

Sebanyak 277 saham menguat, 271 saham terkoreksi, dan 248 saham tidak bergerak. Sedangkan untuk kapitalisasi pasar IHSG pada hari ini menjadi Rp 12.483,51 triliun.

Delapan dari sebelas sektor saham yang ada di BEI menguat. Indeks saham-saham sektor transportasi naik paling tinggi, 2,2%.

Indeks utama bursa Asia juga berada di zona hijau. Indeks Nikkei 225 naik 0,94%, Hang Seng menguat 2,06%, Shanghai Composite naik 1,06%, dan Straits Times naik 0,44%.

Saham yang turun paling dalam (top losers):
- PT Bank KB Bukopin Tbk (BBKP) turun 5,08% menjadi Rp 56
- PT Vale Indonesia Tbk (INCO) turun 4,52% menjadi Rp 3.800
- PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) turun 4,07% menjadi Rp 9.425

- PT BFI Finance Tbk (BFIN) turun 2,87% menjadi Rp 845
- PT Bumi Resources Tbk (BUMI) turun 2,47% menjadi Rp 79

Saham yang naik paling tinggi (top gainers):
- PT Temas Tbk (TMAS) naik 6,33% menjadi Rp 168
- PT Indosat Tbk (ISAT) naik 4,55% menjadi Rp 11.500
- PT Timah Tbk (TINS) naik 4,12% menjadi Rp 1.010
- PT Pantai.Indah Kapuk Dua Tbk (PANI) naik 3,92% menjadi Rp 5.300
- PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) naik 3,72% menjadi Rp 446

Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...