Lo Kheng Hong Tinjau Proyek IKN Garapan PTPP, Ini Komentarnya
Investor saham kawakan Lo Kheng Hong dan sejumlah investor lain mengunjungi beberapa proyek garapan PT Pembangunan Perumahan Tbk (PTPP) di Ibu Kota Nusantara atau IKN, pada Rabu (17/7). Lo Kheng Hong optimistis pembangunan proyek-proyek di IKN bakal berjalan sesuai target pemerintah.
''Semoga IKN ini dapat tambah maju, tambah ramai, dan bisa menjadi kota metropolitan,” kata Lo Kheng Hong dalam keterangan resmi, Jumat (19/7).
Proyek pertama yang dikunjungi oleh Lo Kheng Hong dan rombongan adalah pembangunan Tol IKN 3B tahap 1. Progres pembangunan tol ini sudah mencapai 90,1%.
Para investor selanjutnya melihat progres pembangunan dua bangunan penting di IKN, yaitu istana negara dan lapangan upacara yang sudah mencapai 84,3%.
Khusus untuk lapangan upacara, lokasi ini akan digunakan dalam upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 pada tanggal 17 Agustus 2024. Kunjungan ini dilanjutkan ke proyek pembangunan kantor presiden yang progresnya sudah mencapai 90,6%.
Setelah meninjau pembangunan kantor presiden di IKN, rombongan investor meninjau proyek kantor PUPR Wings 2 yang masih dalam proses pembangunan.
President Director Panin Sekuritas Indra Christanto yang ikut dalam rombongan mengatakan penunjukan kontraktor pembangunan istana presiden dan kantor kepresidenan menunjukan awal kualitas kerja dari PTPP.
''Ini terbukti dengan proses delivery performance yang sesuai dengan standar kualitas yang sangat presisi,” ujar Indra.
Para investor yang berkunjung meninjau pembangunan IKN berharap progres positif ini dapat terus dijaga dan ditingkatkan ke berbagai proyek lainnya. Alhasil, pembangunan IKN dapat selesai sesuai target dan digunakan sebagai pusat pemerintahan yang baru.