IHSG Ditutup Menguat 1,52%, Ada Transaksi Crossing Saham AMMN Rp 30 Triliun

Patricia Yashinta Desy Abigail
1 Oktober 2024, 17:04
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 1,52% ke level 7.642 pada penutupan perdagangan Selasa (1/10).
Katadata/Nur Hana Putri Nabila
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 1,52% ke level 7.642 pada penutupan perdagangan Selasa (1/10).
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 1,52% ke level 7.642 pada penutupan perdagangan Selasa (1/10). Ada satu transaksi tutup sendiri (crossing) saham PT Amman Mineral International Tbk dengan nilai Rp 30,01 triliun yang mewarnai perdagangan hari ini. 

Crossing saham merupakan transaksi antara dua pihak atau investor yang menggunakan broker atau sekuritas yang sama. Transaksi ini tidak terjadi pada pasar reguler, tetapi terjadi di pasar negosiasi.

Seiring dengan transaksi ini, saham AMMN ditutup menguat 0,81% ke level Rp 9.350. Saham AMMN sempat terkoreksi dengan level terendahnya pada perdagangan hari ini, yakni Rp 9.125. Adapun level tertingginya adalah Rp 9.450 per saham. 

Phintraco Sekuritas menyebut pelaku pasar masih berharap konsumsi rumah tangga menjadi penopang pertumbuhan ekonomi pada kuartal ketiga 2024. Pasar berharap pertumbuhan ekonomi masih dapat dipertahankan di atas 5% yoy pada periode tersebut. Data pertumbuhan ekonomi kuartal ketiga dijadwalkan rilis pada 5 November 2024.

"Libur panjang bursa saham Cina nampaknya turut berdampak pada penurunan tekanan jual atau capital outflow dari pasar modal Indonesia. Kondisi ini mendorong penguatan secara teknikal signifikan IHSG di atas," tulis Phintraco Sekuritas dalam keterangan resmi, Selasa (1/10).

Pada perdagangan hari ini, data perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan nilai transaksi saham tercatat mencapai Rp 41,67 triliun dengan volume 25,45 miliar saham dan frekuensi sebanyak 1.206.239 kali. Sebanyak 310 saham menguat, 258 saham terkoreksi, dan 228 saham tidak bergerak. Adapun kapitalisasi pasar IHSG pada hari ini mencapai Rp 12.773 triliun.

Dari sebelas sektor saham yang ada di bursa, sepuluh sektor menguat. Indeks saham sektor energi mencatat penguatan tertinggi, yakni 2,5%.

Bursa Asia mayoritas menguat seiring dengan melemahnya IHSG. Nikkei 225 menguat 1,87%, Strait Times melemah 0,12%, sedangkan Shanghai Composite Indeks dan Hang Seng tidak melakukan perdagangan karena libur National Day

Saham yang naik paling tinggi (top gainers):
- PT Green Power Group Tbk (LABA) naik 17,9% menjadi Rp 540
- PT Bumi Resources Tbk (BUMI) naik 17,21% menjadi Rp 143
- PT Bumi Resources Mineral Tbk (BMRS) naik 8,70% menjadi Rp 250
- PT MD Entertaiment Tbk (FILM) naik 8,11% menjadi Rp 3.300 
- PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA) naik 4,72% menjadi Rp 8.875

Saham yang turun paling dalam (top losers): 
- PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) turun 5,29% menjadi Rp 985
- PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) turun 4,29% menjadi Rp 67
- PT Tripar Multivision Plus Tbk (RAAM) turun 3,78% menjadi Rp 458
- PT Midi Utama Indonesia Tbk (MIDI) turun 3,75% menjadi Rp 462
- PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk (ACES) turun 2,72% menjadi Rp 895

Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...