Suku Bunga The Fed Bakal Naik Lagi, Harga Emas Terus Menanjak

Syahrizal Sidik
3 Juni 2022, 10:37
Antisipasi Kenaikan Suku Bunga The Fed, Harga Emas Terus Menanjak
ANTARA FOTO/Galih Pradipta/rwa.
Karyawan menunjukan emas batangan di Butik Emas Antam, Kebon Sirih, Jakarta.

Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) pada perdagangan Jumat ini kembali melanjutkan tren penguatan. Hal ini seiring antisipasi pelaku pasar mengenai kebijakan bank sentral Amerika Serikat yang diproyeksikan kembali mengerek suku bunga acuannya.

Berdasarkan data di situs logam mulia Antam, hari ini harga emas batangan Antam naik Rp 5.000 menjadi Rp 989.000 per gram dari posisi Kamis kemarin di harga Rp 984.000 per gramnya.

Sedangkan, harga pembelian kembali (buyback) emas Antam juga naik Rp 7000 menjadi Rp 872.000 per gram dari Kamis kemarin di level Rp 865.000 per gram.

Di pasar spot, harga emas dunia bergerak menguat 0,2% ke level US$ 1.871,69 per ounce, merupakan posisi tertinggi sejak 9 Mei 2022. Sedangkan, harga emas berjangka AS juga naik 0,3% menjadi US$ 1,875,90 per ounce.

"Harga emas naik lebih dari 1% pada hari Kamis didukung oleh pelemahan dolar dan data yang menunjukkan gaji swasta AS naik kurang dari yang diharapkan bulan lalu," seperti dikutip dari laporan Reuters, Jumat (3/5).

Selain itu, tanda-tanda krisis ekonomi dapat mendukung permintaan emas, karena investor menganggapnya sebagai aset safe-haven.

Di sisi lain, dengan kurs dolar yang lebih rendah, membuat emas batangan yang dihargakan dengan greenback lebih menarik bagi pembeli luar negeri.

Seperti diketahui, The Federal Reserve kemungkinan akan melanjutkan pengetatan kebijakan moneter dalam pertemuan mendatang dengan mengerek suku bunga acuan sebesar 50 basis poin.

"Suku bunga AS jangka pendek yang lebih tinggi meningkatkan biaya peluang memegang emas yang tidak dikenakan bunga," bunyi laporan itu. 

Berikut ini adalah rincian harga emas Antam pada perdagangan Jumat (3/6):

1 gram  : Rp 989.000

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...