Emas Antam Naik Rp 981 Ribu/Gram, Catatan The Fed Beri Angin Segar

 Zahwa Madjid
24 November 2022, 09:55
Emas
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/foc.
Petugas menata emas Antam imitasi di gerai Gadai Emas dan Cicil Emas BSI di Pasar Mayestik, Kebayoran Baru, Jakarta, Rabu (6/7/2022).

Harga emas batangan PT Aneka Tambang (Persero) Tbk atau emas antam bergerak naik Rp 4.000 ke level Rp 981.000 pada perdagangan hari ini, Kamis (24/11).

Melansir situs Logam Mulia, harga pembelian kembali (buyback) emas Antam juga mengalami kenaikan Rp 4.000 menjadi Rp 885.000 per gram.

Melansir Reuters, harga emas naik karena dolar Amerika Serikat (AS) jatuh. Harga emas di pasar spot bertambah 0,5% menjadi US$1.749,40 per ons. Sementara emas berjangka AS naik 0,66% menjadi US$1.749,70 per ons.

Ekuitas dunia naik, sementara imbal hasil treasury AS turun pada hari Rabu (23/11). Hal ini terjadi setelah catatan pertemuan kebijakan terbaru Federal Reserve menunjukkan, bank sentral AS ingin segera memoderasi laju kenaikan suku bunga.

Berdasarkan catatan pertemuan, mayoritas pembuat kebijakan Fed menunjukkan setuju untuk memperlambat laju kenaikan suku bunga. Para pelaku pasar modal memperkirakan risalah Fed akan menegaskan sikap pelemahan, setelah data terbaru menunjukkan moderasi dalam kondisi ekonomi.

Dikutip dari CNBC, Senior Trader di Heraeus Precious Metals di New York, Tai Wong mengatakan, emas diperdagangkan lebih tinggi dalam reli bantuan setelah risalah rapat The Fed tidak mengandung kejutan hawkish.

“Hampir dipastikan laju kenaikan akan turun menjadi 50 bps pada bulan Desember. Pasar keuangan yakin Fed melakukan pengetatan berlebihan sehingga secara dovish menafsirkan risalah yang tidak mengandung kejutan nyata mengingat komentar Fed dalam dua minggu terakhir." kata Tai Wong.

Berikut harga emas Antam pada perdagangan Kamis (24/11):

 1 gram : Rp 989.829

3 gram :  Rp 2.853.452

5 gram : Rp 4.722.120

10 gram : Rp 9.388.745

50 gram : Rp 46.610.755

100 gram : Rp 93.142.808

Reporter: Zahwa Madjid
Editor: Lavinda

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...