IHSG Tembus Level 7000 Ditopang Saham Transportasi dan Bank

Patricia Yashinta Desy Abigail
28 Juni 2024, 16:56
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 1,37% ke level 7063,58 pada perdagangan Jumat (28/6).
ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/foc.
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 1,37% ke level 7063,58 pada perdagangan Jumat (28/6).
Button AI Summarize

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 1,37% ke level 7063,58 pada perdagangan Jumat (28/6). Saham-saham sektor transportasi dan saham bank mencatat kenaikan tertinggi dan menjadi motor kenaikan IHSG pada akhir pekan ini. 

Pilarmas Investindo Sekuritas menyebut ada beberapa katalis yang menopang pasar ekuitas, khususnya di Asia. Pelaku pasar merespons positif rilis data produksi industri Jepang yang tumbuh sebesar 2,8% secara bulanan  pada Mei 2024.

Angka ini melampaui ekspektasi pasar yang memprediksi pertumbuhan produksi industri di Jepang sebesar 2%. Ini menunjukkan adanya momentum pemulihan pada perekonomian Jepang.

Sementara itu, dari dalam negeri, penguatan harga saham-saham perbankan seiring dengan rilis kinerja perusahaan per Mei 2024 turut menopang indeks IHSG. “Sebagian besar emiten perbankan mencatatkan pertumbuhan laba bersih," tulis Pilarmas Investindo Sekuritas dalam risetnya, Jumat (28/6).

Pada perdagangan hari ini, data Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan nilai transaksi saham tercatat mencapai Rp 19,31 triliun dengan volume 16,53 miliar saham dan frekuensi sebanyak 811.976 kali.

Sebanyak 335 saham menguat, 212 saham terkoreksi, dan 237 saham tidak bergerak. Sedangkan untuk kapitalisasi pasar IHSG pada hari ini naik menjadi Rp 12.125,58 triliun. Sepuluh dari sebelas sektor saham yang ada di bursa menguat. Indeks saham-saham sektor transportasi mencatat kenaikan tertinggi 1,65% disusul indeks saham-saham sektor keuangan yang naik 1,39%.

Mayoritas indeks utama bursa Asia menguat. Nikkei 225 naik 0,61%, Hang Seng naik 0,01%, Shanghai Composite naik 0,73%, sedangkan  Straits Times turun 0,28%.

Saham yang turun paling dalam (top losers):
- PT Smartfren Telecom Tbk (FREN) turun 9,52% menjadi Rp 38
- PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) turun 3,57% menjadi Rp 378
- PT Gudang Garam Tbk (GGRM) turun 2,43% menjadi Rp 18.100
- PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) turun 2,41% menjadi Rp 1.420
- PT Amman Mineral International Tbk (AMMN) turun 2,22% menjadi Rp 11.000

Saham yang naik paling tinggi (top gainers):
- PT Bank Jago Tbk (ARTO) naik 9,55% menjadi Rp 2.410
- PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR) naik 6,58% menjadi Rp 324
- PT BFI Finance Tbk (BFIN) naik 5,59% menjadi Rp 945
- PT Vale Indonesia Tbk (INCO) naik 5,5% menjadi Rp 4.220
- PT Map Aktif Commerce Tbk (MAPA) naik 4,70% menjadi Rp 780

Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...