Bitcoin Sentuh Level Tertinggi Sejak Juli, Koin Lainnya Ikut Terkerek

Hari Widowati
17 Oktober 2024, 08:25
Bitcoin, kripto
PXHERE.com
Harga Bitcoin mendekati US$68.400 (Rp 1,06 miliar) dan mencapai level tertinggi sejak Juli, pada Rabu (16/10).
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Harga Bitcoin mendekati US$68.400 (Rp 1,06 miliar) dan mencapai level tertinggi sejak Juli, pada Rabu (16/10). Kenaikan harga Bitcoin ini memicu reli di seluruh sektor kripto.

Bitcoin naik lebih dari 9% selama seminggu terakhir dan Ether naik sekitar 7%. Koin-koin populer lainnya juga menguat, dengan Solana naik mendekati 10% dalam tujuh hari terakhir dan Dogecoin naik 15%.

Kenaikan harga koin-koin kripto ini juga mengalir ke saham-saham yang terkait kripto. Harga saham bursa aset digital Coinbase naik hampir 7% pada Rabu (16/10), membawa reli saham ini selama tiga hari beruntun menjadi 19%. Saham Coinbase berada pada level tertinggi sejak Agustus.

Harga saham penambang Bitcoin Marathon Digital dan Riot Platforms juga bergerak lebih tinggi pada perdagangan Rabu (16/10). Harga saham Marathon Digital naik 3,54% sedangkan Riot Platforms naik 3,53%. 

Salah satu alasan kenaikan Bitcoin sebesar 53% sepanjang tahun ini adalah aliran dana ke reksa dana yang diperdagangkan di bursa (ETF) Bitcoin spot yang masuk ke pasar pada Januari. Instrumen investasi ini mendapat sambutan positif dari para investor institusi. ETF Ether menyusul di bulan Juli.

Investor telah membeli US$1,2 miliar (Rp 18,66 triliun) saham ETF dalam tiga hari terakhir. Hal in membuat kepemilikan investor di ETF kripto menjadi lebih dari US$63 miliar (Rp 979,87 triliun). BlackRock's iShares Bitcoin Trust (IBIT) telah menyumbang lebih dari 30% dari pembelian baru.

Samara Cohen, Kepala Investasi ETF dan Investasi indeks di BlackRock, mengatakan kepada CNBC bahwa 80% pembeli IBIT adalah investor langsung. Dari jumlah tersebut, 75% di antaranya belum pernah memiliki ETF BlackRock.

“Kami memulai perjalanan ini dengan harapan bahwa kami perlu mendidik investor ETF tentang kripto dan Bitcoin secara khusus. Ternyata, kami telah melakukan banyak edukasi kepada para investor kripto tentang manfaat dari pembungkus exchange traded product (ETP),” ujar Cohen, seperti dikutip CNBC, Rabu (16/10).

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...