Anak Usaha Rukun Raharja Kantongi Pinjaman dari HSBC Rp266 Miliar

 Zahwa Madjid
21 November 2022, 14:54
Rukun Raharja
ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/foc.
Ilustrasi mata uang dolar AS

Emiten penyedia energi, PT Rukun Raharja Tbk (RAJA), melalui anak usahanya, PT Energasino Heksa Karya (EHK) memperoleh pinjaman dari PT Bank HSBC Indonesia sebesar US$ 17 juta atau sekitar Rp 266,7 miliar.

Perusahaan milik suami Puan Maharani itu bersama Bank HSBC Indonesia menandatanganan perjanjian fasilitas pinjaman pada 17 November 2022.

Melansir  keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI)  Senin (21/11), fasilitas pinjaman tersebut akan digunakan untuk pembiayaan ekspansi usaha, dan pembangunan infrastruktur pipa gas untuk pengembangan bisnis dari EHK serta anak usahanya.

Sebelumnya, Pertamina New and Renewable Energy, Krakatau Steel, dan PT Rukun Raharja (RAJA) menandatangani nota kesepahaman pengembangan jalur pipa hidrogen hijau (green hydrogen) untuk menjawab tantangan penyediaan energi bersih di masa mendatang.

Penandatanganan dilakukan oleh Chief Executive Officer Pertamina NRE, Dannif Danusaputro, Direktur Utama Krakatau Steel, Silmy Karim, dan Direktur Utama RAJA, Djauhar Maulidi, dalam rangkaian kegiatan B20 Summit di Nusa Dua Bali pada Jumat, 11 November lalu. 

“Hidrogen merupakan energi masa depan dan Indonesia memiliki potensi yang besar. Untuk itu pengembangan hidrogen menjadi strategis untuk transisi energi serta net zero roadmap Indonesia,” kata Dannif Danusaputro.

Tidak hanya di sisi hulu, Dannif mengatakan infrastruktur hilir juga perlu dipersiapkan. Pertamina NRE secara aktif berkolaborasi dengan berbagai mitra strategis dalam pengembangan hidrogen bersih dari sisi hulu.

Untuk itu, pihaknya menyambut baik kerjasama strategis dengan Krakatau Steel dan Rukun Raharja dalam pengembangan jalur pipa transmisi dan distribusi hidrogen.

"Bersama Pertamina dan Rukun Raharja kami menjajaki kerjasama pengembangan proyek pipa transmisi dan distribusi hidrogen bersih di wilayah Banten dan Jawa Barat Indonesia," kata Direktur Utama Krakatau Steel, Silmy Karim dalam  B20 Summit di Nusa Dua Bali pada Jumat, (11/11).

Reporter: Zahwa Madjid
Editor: Lavinda

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...