Produsen Sepeda Listrik SLIS Rights Issue, Bidik Dana Rp 336 Miliar
Produsen sepeda listrik PT Gaya Abadi Sempurna Tbk (SLIS) akan menggelar aksi penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu atau right issue.
Melansir keterbukaan informasi, perseroan akan menerbitkan dua miliar saham baru atau sebesar 50% dari modal ditempatkan disetor penuh perseroan dengan nominal Rp 50 per saham. Rights issue akan dibagikan kepada para pemegang saham SLIS yang tercatat dalam daftar pemegang saham pada 12 Juli 2023.
Setiap pemilik satu saham lama akan memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli sebanyak satu saham baru dengan harga pelaksanaan sebesar Rp 168 per saham. Dengan demikian, jumlah dana yang akan diterima SLIS dari aksi korporasi ini maksimal Rp 336 miliar. Dana hasil rights ussue akan digunakan SLIS sebagai setoran modal kepada anak usaha perseroan, PT Juara Bike sebagai modal kerja.
Selis Investama Indonesia (SII) selaku pemegang saham pengendali yang memiliki 56,25% atau sebesar 1,12 miliar saham perseroan tidak akan melaksanakan seluruh hak yang dimilikinya berdasarkan surat pernyataan dalam rangka rights issue pada 10 Februari 2023.
Tjoa King Hoa selaku Komisaris Utama dan juga Ultimate Beneficiary Owner yang memiliki 3,75% atau sebesar 75 juta saham dalam perseroan dan memiliki hak untuk memperoleh 75 juta saham baru. Berdasarkan surat pernyataan kesanggupan dana menyatakan Tjoa King Hoa akan melaksanakan seluruh rights issue miliknya.
Bersamaan dengan rights issue, SLIS juga menerbitkan sebanyak-banyaknya 700 juta Waran Seri I atau maksimal 35% dari jumlah modal ditempatkan dan disetor penuh pada saat Pernyataan Pendaftaran dalam rangka rights issue.
Setiap 10 saham baru hasil pelaksanaan HMETD, melekat 35 Waran Seri I bagi pemegang HMETD yang melaksanakan haknya. Setiap pemegang satu Waran Seri I berhak untuk membeli satu saham SLIS dengan harga pelaksanaan Rp 600 per saham, sehingga dana hasil pelaksanaan waran sebanyak-banyaknya Rp 420 miliar.
Sama halnya dengan rights issue, dana hasil pelaksanaan waran akan digunakan sebagai setoran modal kepada PT Juara Bike merupakan perusahaan yang bergerak di bidang penyediaan kendaraan ramah lingkungan dengan sumber daya energi listrik.