Waskita Menunggak Rp 300 M ke Bukaka, Erick Thohir Buka Suara

Nur Hana Putri Nabila
13 Oktober 2023, 19:43
PT Waskita Karya Tbk (WSKT) masih memverifikasi nilai tunggakan utang kepada PT Bukaka Teknik Utama Tbk (BUKK) yang disebut mencapai Rp 300 miliar.
Katadata
PT Waskita Karya Tbk (WSKT) masih memverifikasi nilai tunggakan utang kepada PT Bukaka Teknik Utama Tbk (BUKK) yang disebut mencapai Rp 300 miliar.

Menteri Badan Umum Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merespons kabar tunggakan utang PT Waskita Karya Tbk (WSKT) kepada emiten Jusuf Kalla, PT Bukaka Teknik Utama Tbk (BUKK) yang mencapai Rp300 miliar. Erick menyatakan akan segera mengecek oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab yang menyebabkan BUMN konstruksi itu terlilit utang.

Ia mengatakan, masalah utang tersebut telah ada sebelum dirinya menjabat sebagai menteri BUMN. “Sejak saya menjabat, BUMN karya yang tidak sehat kami perbaiki, bahkan kalau ada korupsi itu pasti akan segera di cek,” kata Erick usai acara 1000 Manusia Bercerita di Djakarta Theater, Jumat (13/10).

Ia menegaskan bukan hanya kasus emiten Jusuf Kalla yang akan dicek. Utang perusahaan kepada vendor-vendor kecil juga akan segera di cek. Erick menyebut Kementerian BUMN dan Komisi VI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) sepakat untuk memanggil direksi yang dulu bertanggung jawab soal kasus tersebut.

Sebelumnya, SVP Corporate Secretary Waskita Karya Erny Puspa Yunita mengatakan, angka final utang Waskita Karya kepada BUKK masih dalam proses persiapan perhitungan atau verifikasi. Sebagai informasi, utang tersebut berawal dari pembangunan proyek Tol MBZ atau Tol Jakarta - Cikampek Elevated II.

"Hubungan kontraktual yang terjalin adalah antara Waskita-Acset Kerja Sama Operasional (KSO) dengan KSO Bukaka-KS," kata Erny kepada Katadata.co.id, Kamis (12/10).

Dia mengatakan kedua belah pihak telah bersepakat untuk menunjuk auditor eksternal dan independen untuk meminta pendapat atau peninjauan mengenai hal ini.

Hasil peninjauan akan menjadi dasar pembayaran Waskita-Acset KSO kepada Bukaka. "Selain itu, Waskita-Acset KSO telah melakukan kewajiban pembayaran kepada KSO Bukaka-KS yang sudah ditagihkan sesuai dengan jumlah pembayaran yang diatur dalam kontrak," katanya.

Reporter: Nur Hana Putri Nabila

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...