Prajogo Pangestu Dikabarkan akan Borong Saham BREN Secara Bertahap

Lona Olavia
16 Januari 2024, 11:32
Prajogo Pangestu Dikabarkan akan Borong Saham BREN Secara Bertahap
Barito-pasific.com
Button AI Summarize

Orang terkaya nomor satu di Indonesia Prajogo Pangestu dikabarkan akan membeli saham PT Barito Renewables Tbk (BREN). Pembelian emiten yang bergerak di bidang energi baru terbarukan (EBT) itu akan dilakukan dalam beberapa tahap. 

“Betul, kami mendapatkan kabar bahwa beliau, sebagai ultimate shareholder bermaksud melakukan transaksi pembelian saham BREN yang akan dilakukan dalam beberapa tahap,” ujar Corporate Secretary BREN Merly, Selasa (16/1). 

Hal ini menurutnya, sekaligus merupakan bentuk kepercayaan yang tinggi terhadap perusahaan serta menunjukkan komitmen yang kuat untuk selalu mendukung BREN.

Berdasarkan informasi, transaksi pembelian saham tersebut sudah mulai dilakukan sejak Jumat 12 Januari 2024 lalu. Aksi pembelian saham oleh pendiri biasanya dilandasi oleh kepercayaan terhadap masa depan perusahaan tersebut, salah satunya karena perusahaan sedang gencar bertumbuh dan ekspansi. 

Sebagai informasi, BREN saat ini sedang gencar melakukan ekspansi EBT di Indonesia, antara lain penambahan kapasitas panas bumi dari 886 megawatt. menjadi 1.200 megawatt. Perseroan juga alan mendiversifikasi EBT dengan melakukan akuisisi di sektor pembangkit listrik tenaga angin. 

Pada perdagangan Selasa (16/1) saham BREN terpantau terus menanjak. Pada pukul 11.25 WIB BREN tengah menguat 10% ke Rp 4.850 per lembar. Sedangkan dalam sebulan saham BREN yang tahun lalu menjadi saham dengan kenaikan tertinggi nomor tiga mengalami penurunan sekitar 35%.

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...