Reddit Bakal IPO di Bursa AS, Incar Valuasi Rp 101 Triliun

Nur Hana Putri Nabila
13 Maret 2024, 12:07
Ilustrasi Reddit
123rf.com/boumenjapet
Reddit berencana melantai di bursa efek New York, Amerika Serikat. Membidik valuasi Rp 101 triliun.
Button AI Summarize

Platform media sosial, Reddit tengah menargetkan valuasi sekitar US$ 6,5 miliar atau Rp 101,16 triliun dalam penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO)  dengan kode efek RDDT di Bursa Efek New York, Amerika Serikat. 

Melansir dari CNBC International, berdasarkan prospektusnya, perusahaan dan pemegang saham berencana untuk menjual sekitar 22 juta saham dengan harga berkisar antara US$ 31 hingga US$ 34 per saham. Dari total 22 juta saham yang ditebar, Reddit menjual sekitar 15,3 juta saham.

Para pemegang saham yang sudah ada, termasuk CEO Steve Huffman, juga berencana untuk menjual sebanyak 6,7 juta saham. Dengan demikian, perseroan bakal meraup dana sekitar US$520 juta atau Rp 8,09 triliun. 

"Proyeksi kapitalisasi pasar mencerminkan jumlah saham yang terdilusi penuh, bukan hanya saham yang akan segera beredar," tulis CNBC, dikutip Rabu (12/3).

Reddit juga telah mengalokasikan sekitar 1,76 juta saham bagi pengguna dan moderator tertentu, yang dikenal sebagai Redditor, yang ingin berpartisipasi dalam IPO dan telah memiliki akun pengguna sebelum 1 Januari. Redditor tersebut akan diberi kesempatan untuk membeli saham dan menjualnya di pasar terbuka tanpa harus menunggu periode penguncian biasa selama enam bulan setelah IPO. 

IPO Reddit akan menjadi debut teknologi besar pertama tahun ini dan IPO media sosial pertama sejak Pinterest go public pada 2019 lalu. Terdapat beberapa pemegang saham kunci, termasuk Tencent, perusahaan induk Conde Nast, dan Penerbit Majalah Advance, serta CEO OpenAI, Sam Altman, yang sebelumnya juga merupakan anggota dewan direksi Reddit dari 2015 hingga 2022.

Sebelumnya pada 2021, Reddit mengajukan draf prospektus penawaran umum secara rahasia kepada Komisi Sekuritas dan Bursa Amerika Serikat (SEC). Pada tahun yang sama, berdasarkan laporan pelacakan kesepakatan PitchBook, Reddit berhasil mengumpulkan dana sebesar US$ 1,3 miliar dalam putaran pendanaan dan memiliki valuasi pasar swasta sebesar US$10 miliar. 

Di samping itu, penjualan tahunan Reddit pada tahun 2023 mencapai US$ 804 juta atau meroket sebesar 20% dari tahun sebelumnya yang sebesar US$ 666,7 juta pada ]2022. Meskipun demikian, perusahaan juga mencatatkan kerugian bersih sebesar US$ 90,8 juta untuk tahun 2023, yang lebih rendah dari kerugian bersih sebesar US$ 158,6 juta yang terjadi pada tahun sebelumnya.

Perusahaan memperingatkan dalam pengajuannya bahwa Redditor yang berpartisipasi dalam IPO dapat mengakibatkan peningkatan volatilitas harga pasar dari saham biasa Kelas A perusahaan. Adapun perusahaan lain yang telah go public dan mengizinkan anggota komunitas tertentu untuk berpartisipasi dalam IPO mereka melalui program saham terarah yang serupa, yakni Doximity, Rivian, dan Airbnb.

Reporter: Nur Hana Putri Nabila
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...