Prabowo Tunjuk Bos PT PAL jadi Wadirut Danantara, Embrio Superholding BUMN

Patricia Yashinta Desy Abigail
22 Oktober 2024, 12:16
Kaharuddin Djenod Daeng Manyambeang dilantik Presiden Prabowo Subianto menjadi Wakil Kepala Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara) pada Selasa (22/10).
ANTARA FOTO/Didik Suhartono/YU
Kaharuddin Djenod Daeng Manyambeang dilantik Presiden Prabowo Subianto menjadi Wakil Kepala Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara) pada Selasa (22/10).
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Kaharuddin Djenod Daeng Manyambeang dilantik Presiden Prabowo Subianto menjadi Wakil Kepala Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara) pada Selasa (22/10). Ia akan mendampingi Muliaman Darmansyah Hadad sebagai Ketua Danantara.

Kaharuddin lahir pada 14 Maret 1971 dan memiliki berbagai prestasi. Ia tumbuh dan mengenyam pendidikan di Makassar dan memperoleh beasiswa program Habibie untuk sekolah di negeri Sakura, Jepang.

Sebagai informasi, Kaharuddin mengejar studi di Institut Teknologi Bandung (ITB) di Jurusan Teknik Penerbangan pada 1991. Seiring berjalannya waktu, ia mendapatkan beasiswa Program Habibie atau Program STAID-2 untuk melanjutkan studi di Nagasaki Institute of Applied Science jurusan Arsitek Perkapalan, Jepang dan mendapatkan gelar sarjana.

Pria kelahiran Surabaya ini, melanjutkan studi S2 dan S3 di Hiroshima University jurusan Arsitek Perkapalan. Saat itu, dia mendalami ilmu Desain Perkapalan yang dikombinasikan Kecerdasan Buatan atau artificial inteligent (AI).

Dalam studinya, ia mencetak prestasi dengan membuat sistem optimasi desain kapal untuk kapal kontainer. Desain itu lalu dipatenkan. Bahkan sistem itu dilirik oleh Jepang dan mengadopsi sistem tersebut.

Beberapa desain yang dipatenkan yaitu tesis/patent yakni Patent Right, Sub-Optim System of Ship Desain on Java, Master Tesis Strength Optimization of Bulk Carrier. Serta Doktoral Desertation: Hull Optimazation of Tanker and Bulk Carrier with Combined Method of Neural Network and Genetic Algorithim.

Ketekunannya, membuat Kahar ditarik untuk bekerja di perusahaan galangan kapal ternama di Jepang. Namun ia memutuskan kembali ke Indonesia. Ia mendirikan perusahaan desain kapal yang berkembang pesat, PT Terafulk Megantara Design.

Lalu ia dipercaya oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menunjuk Kaharuddin Djenod Daeng Manyambeang sebagai Direktur Utama PT PAL Indonesia pada 21 April 2021 hingga saat ini.

Sebagai informasi, Anagata merupakan lembaga yang dipersiapkan sebagai cikal bakal Superholding Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Katadata.co.id. Posisi Danantara sangat strategis, karena langsung berada di bawah kendali presiden. Lembaga ini dirancang untuk mengelola BUMN dengan merujuk pada konsep Khazanah Berhad yang diterapkan di Malaysia. 

Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...