Profil Pandu Sjahrir, Keponakan Luhut Dipilih Pimpin Holding Investasi Danantara

Patricia Yashinta Desy Abigail
24 Februari 2025, 11:31
Pandu Sjahrir The Great Potential of Indonesian Electric Vehicle
Katadata
Pandu Sjahrir The Great Potential of Indonesian Electric Vehicle

Ringkasan

  • Asia menjadi wilayah paling terdampak bencana perubahan iklim pada 2023, dengan 79 bencana hidrometeorologi dilaporkan, terutama banjir dan badai yang menyebabkan lebih dari 2.000 kematian.
  • Suhu di Asia memanas lebih cepat dari rata-rata global, dengan kenaikan suhu tercatat dari Siberia barat ke Asia tengah dan dari Cina timur ke Jepang.
  • Eropa menjadi benua terpanas di dunia, dengan kenaikan suhu rata-rata lima tahun terakhir naik di atas 2,3 derajat Celsius dibandingkan tingkat pra-industri, dua kali lipat dari rata-rata dunia.
! Ringkasan ini dihasilkan dengan menggunakan AI
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Keponakan Luhut Binsar Pandjaitan yaitu Pandu Patria Sjahrir ditunjuk menjadi  Chief Investment Officer (CIO) Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara alias Danantara. Pengangkatan  dilakukan seiring dengan diresmikannya pendirian Danantara oleh Prabowo Subianto. 

Struktur baru Danantara ini disampaikan oleh Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) Hasan Nasbi.  "Nanti Danantara dipimpin Rosan Roeslani dibantu Pandu Sjahrir dan Dony Oskaria. Dony sebagai holding operasional dan Pandu akan pegang holding investasi," ujar Hasan Nasbi usai peluncuran Danantara di Istana Negara, Senin (24/2)

Di Danantara Pandu akan bekerja bersama Dony Oskaria yang ditunjuk menjadi pimpinan holding operasional. Adapun Kepala Danantara adalah Rosan Roeslani mengganti Muliaman Hadad yang digeser menjadi anggota Dewan Pengawas. 

Merujuk Undang-Undang Badan Usaha Milik Negara yang baru diteken Prabowo, holding investasi adalah BUMN yang seluruh modalnya dimiliki oleh negara dan badan yang mempunyai tugas untuk melakukan pengelolaan dividen dan pemberdayaan aset BUMN serta tugas lain yang ditetapkan oleh menteri atau badan. Dalam ketentuan tersebut dinyatakan bahwa direksi holding investasi berasal dari profesional. 

Sedangkan mengenai komisaris holding investasi pada pasal 3AI RUU BUMN disebutkan komisaris utama holding investasi merupakan perwakilan dari kementerian BUMN dan berasal dari unsur profesional. Dalam aturan tersebut juga dinyatakan larangan untuk pengurus dan anggota partai politik menjadi anggota komisaris independen holding investasi.

Bagaimana rekam jejak Pandu Sjahrir sehingga ditunjuk menjadi kepala Holding Investasi Danantara?

Profil Pandu Sjahrir 

Pandu Sjahrir lahir Boston, Massachusetts, Amerika Serikat pada 17 Mei 1979. Ia adalah anak ekonom Sjahrir dan dan antropolog Nurmala Kartini Sjahrir. Adapun Nurmala yakni adik kandung Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN), Luhut Binsar Pandjaitan. 

Sebelum meniti karir, Pandu mengenyam pendidikan di Phillips Academy Andover, Massachusetts. Ia merupakan jebolan Universitas Chicago pada 2000 dan meraih gelar Sarjana. Ia juga merupakan jebolan Stanford Graduate School of Business pada 2007 untuk gelar MBA. 

Ia adalah mantan Komisaris Gojek Indonesia. Ia juga pernah menduduki kursi Komisaris Bursa Efek Indonesia atau BEI. Pandu pernah diberikan kedudukan sebagai Ketua Umum Asosiasi Pertambangan Batubara Indonesia (APBI-ICMA) pada 2018-2021.

Saat ini Pandu masih memegang beberapa jabatan strategis. Ia merupakan Wakil Presiden Direktur PT Toba Bara Sejahtera Energi Utama Tbk (TOBA) sejak 2010. Selain itu ia merupakan Direktur Utama Electrum. 

Tak sampai disitu, ia merupakan Ketua Pengembangan Keuangan Digital Kamar Dagang dan Industri atau KADIN Indonesia. Selain itu ia juga menduduki kedudukan sebagai Chairperson Asosiasi Fintech Indonesia atau AFTECH sejak 2021 hingga saat ini serta menduduki kursi Managing Partner Indies Capital, dan Founding Partner dari AC Ventures.




Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...