Jokowi Pamer Gelontorkan Bansos Rp 3.212 T Sejak jadi Presiden

Agustiyanti
16 Agustus 2023, 11:29
jokowi, bansos, anggaran bansos
Muhammad Zaenuddin|Katadata
Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana tiba di gedung DPR/MPR sekitar pukul 08.35 WIB, Rabu (16/8/2023). idang Tahunan MPR RI Tahun 2023 yang diselenggarakan dalam satu rangkaian dengan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI di Gedung Nusantara MPR RI.

Pemerintah mengalokasikan anggaran belanja sosial setiap tahun. Presiden Joko Widodo menyebut, anggaran perlindungan sosial yang sudah disalurkan sejak tahun pertama ia memimpin Indonesia setahun penuh pada 2015 hingga 2023 mencapai Rp 3.212 triliun. 

"Termasuk di dalamnya KIS (Kartu Indonesia Sehat), KIP (Kartu Indonesia Pintar), KIP kuliah, PKH (program keluarga harapan), kartu sembako," ujar Jokowi dalam Sidang Tahunan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) di Jakarta, Rabu (16/8).

Anggaran perlindungan sosial, menurut dia, juga mencakup perlindungan kepada lansia, penyandang disabilitas dan kelompok lainnya, serta peningkatan kualitas tenaga kerja melalui Balai Latihan Kerja dan Program Kartu Pra-Kerja.

Anggaran bansos terus naik setiap tahun. Anggaran bansos terutama melonjak saat pandemi Covid-19 berlangsung pada 2020 dan 2022, seperti terlihat dalam databoks di bawah ini.

Pemerintah beberapa kali menyampaikan bahwa anggaran perlindungan sosial menjaga daya beli masyarakat membantu ekonomi Indonesia tak anjlok sedalam negara-negara lainnya selama pandemi Covid-19.

Lantas bagaimana dampaknya ke kemiskinan?

Angka kemiskinan sebenarnya mengalami tren penurunan sebelum pandemi Covid-19. Tingkat kemiskinan pada 2019 yang turun menjadi 9,22% adalah yang terendah sepanjang sejarah. Namun, tingkat kemiskinan sempat kembali naik akibat pandemi Covid-19 hingga sempat mencapai 10,19% pada September 2022. 

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...