Banjir Show
ANTARA FOTO/Risky Andrianto
Arief Kamaludin
21 Februari 2017, 19:55

Bencana Hidrometeorologi yang Merendam Banyak Daerah

 

Curah hujan tinggi yang menyebabkan banjir di sejumlah daerah diperkirakan masih akan berlanjut dalam beberapa hari ke depan. Beberapa wilayah yang dilanda bencana itu di Jakarta, Bekasi, Cirebon, Gresik, Aceh hingga Minahasa.

Ketinggian air yang bervariasi hingga 1,5 meter tersebut menyebabkan ribuan rumah warga terendam dan masyarakat harus mengungsi. Selain merendam rumah-rumah warga, sarana dan prasarana umum, banjir juga merusak lahan sawah.

Menurut Deputi Bidang Metereologi BMKG Yunus S. Swarinoto, potensi hujan akan meningkat beberapa hari ke depan, khususnya di wilayah pantai barat Sumatera, Sumatera Bagian Utara, Selatan, Bengkulu, Riau, Lampung, Banten, Jabodetabek. "Selain itu, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Timur, Sulawesi bagian tengah, Selatan dan sebagian besar Papua," katanya  dalam siaran pers, Selasa (21/2).

 

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami