Pelatihan Kerja Untuk Mengurangi Pengangguran Show
Fauza Syahputra|Katadata
Image title
30 Mei 2024, 08:15

[Foto] Pelatihan untuk Mengurangi Pengangguran

Ada data cukup menggembirakan yang ditampilkan Badan Pusat Statistik awal bulan ini terkait dunia kerja sekarang. Dari 149 juta orang yang masuk angkataan kerja, sekitar 142 juta di antaranya telah bekerja, namun 12 juta berstatus setengah pengangguran. Sisanya, 7,2 juta orang tergolong benar-benar pengangguran.

Walaupun tren angka pengangguran terus menurun sejak pandemi Covid-19 menerpa Indonesia tiga tahun lalu, 7,2 juta orang yang tak bekerja tetap bukan jumlah kecil. Lantaran itu, pemerintah terus berupaya untuk menciptakan peluang bekerja dengan meningkatkan kapasitas para pencari kerja, misalnya melalui aneka pelatihan kerja gratis kepada para pemuda.

Pelatihan itu seperti yang diinisiasi oleh Pemprov Jakarta melalui Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi. Pelaksanaannya di Pusat Pelatihan Kerja Daerah (PPKD) Jakarta Pusat. Pada pelatihan ini terdapat 16 kejuruan, dua di antaranya yaitu kejuruan barista dan konten kreator. Total pesertanya 320 orang.

Pelatihan yang dimulai pada 30 April 2024 dan berlangsung selama 30 hari itu diprioritaskan untuk warga Jakarta. Warga daerah yang berdomisili di Jakarta dan tertarik mengikutinya juga dapat mendaftar dengan menyertakan surat pengantar dari RT atau RW.

Program pelatihan tersebut berbasis kompetensi. Peserta dibimbing oleh instruktur berpengalaman dan dilatih melalui praktik langsung untuk merasakan dunia kerja sesungguhnya. Setelah selesai pelatihan, peserta mengikuti uji kompetensi dan akan memperoleh sertifikat dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi jika dinilai kompeten.

Peserta juga mendapatkan informasi lowongan kerja, bahkan bisa dipasarkan ke perusahaan yang bekerja sama dengan PPKD Jakarta Pusat. Shabam Nugraha, Kasat Pelatihan PPKD Jakarta Pusat, berharap, peserta dapat memperoleh keterampilan dan pengetahuan yang bermanfaat setelah mengikuti pelatihan. "Mudah-mudahan sampai selesai mereka kompeten dan ilmunya bisa diterapkan di dunia kerja," ujar dia.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami