Korban Virus Corona Bertambah, 425 Meninggal & 20.438 Orang Terinfeksi

Happy Fajrian
4 Februari 2020, 09:31
virus corona, jumlah korban, jumlah infeksi, tiongkok
ANTARA FOTO/REUTERS/Kim Kyung-
Jumlah korban meninggal akibat virus corona kembali bertambah menjadi 425 orang dengan 20.438 positif mengidap virus mematikan tersebut.

Komisi Kesehatan Tiongkok atau China’s National Health Commission melaporkan pada hari ini, Selasa (4/2) ada tambahan 64 korban meninggal, dan 3.235 kasus baru positif virus corona. Seluruh korban meninggal tersebut berasal dari Provinsi Hubei.

Dengan demikian, total korban meninggal di Negeri Panda ini menyentuh angka 425 orang, dengan 414 orang berasal dari Hubei. Sedangkan jumlah korban yang positif terinfeksi virus corona di provinsi ini mencapai 13.522 orang dan total 20.438 orang di seluruh Tiongkok.

Advertisement

Untuk menghadapi wabah ini, Pemerintah Tiongkok telah mendesak agar Amerika Serikat (AS) tidak bereaksi berlebihan dan lebih fokus mencari jalan untuk menahan penyebaran virus ini lebih luas lagi.

(Baca: Tiongkok Akhirnya Terima Bantuan Dari AS untuk Tangani Virus Corona)

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok Hua Chunying dalam pernyataan resminya menyebutkan  bahwa pemerintah Tiongkok telah menerima tawaran pemerintah AS untuk memerangi virus ini dan berharap bantuan tersebut segera datang.

Pemerintah Tiongkok pun telah membangun rumah sakit darurat berkapasitas 1.000 tempat tidur untuk merawat pasien positif virus corona. Sementara itu rumah sakit darurat kedua dengan kapasitas 1.600 tempat tidur akan segera dibangun.

Adapun pada Senin (3/2) Pemerintah AS mengkonfirmasi bahwa Tiongkok telah menerima tawaran AS untuk memerangi wabah virus corona. “Kami telah menawarkan Tiongkok dan Presiden Xi (Jinping) pertolongan yang dibutuhkan. Ahli-ahli kami sangat luar biasa,” kata Presiden AS Donald Trump.

(Baca: Wabah Virus Corona Bayangi Target 18 Juta Kunjungan Wisman Tahun Ini)

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement