Bekraf Buka Pendaftaran Program Persiapan Startup BEKUP di Tiga Kota

Michael Reily
17 Juni 2019, 19:00
bekraf, program bekup,
Katadata/Desy Setyowati
Suasana GoStartupIndonesia Scale Con 2018 yang digelar oleh Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) dan Mandiri Capital di Jakarta, Senin (03/12).

Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) melaksanakan program Bekraf for Pre-Startup (BEKUP) 2019 di tiga kota besar, yaitu Bandung, Yogyakarta, dan Depok. Program BEKUP merupakan rancangan program khusus untuk mematangkan integrasi ekosistem startup dari hulu sampai ke hilir.

Deputi Infrastruktur Bekraf Hari Santosa Sungkari menyatakan BEKUP mampu membawa aura, budaya, dan paradigma berwirausaha, terutama industri digital. "Oleh sebab itu, dibutuhkan suatu rancangan program dan kegiatan end to end yang terstruktur," kata Hari dalam laman resmi BEKUP, dikutip Senin (17/6).

Melalui program BEKUP, Bekraf membantu pelaku ekonomi kreatif untuk mempersiapkan masa pre-startup. Alhasil tingkat probabilitas keberhasilan pembentukan startup bisa meningkat.

Menurut Hari, beberapa faktor penting keberhasilan startup adalah pengetahuan manajerial, strategi bisnis, dan rancangan inovasi bisnis. Program BEKUP pun membantu membantu pre-startup dalam mematangkan proses inisiasi, pembangunan fondasi, sampai proses bisnis.

(Baca: Kembangkan Ekonomi Digital, Forbes Sebut Indonesia Macan Baru Asia)

Bekraf merancang BEKUP dalam tiga tahap, yaitu pengembangan talenta pelaku ekonomi kreatif, persiapan pendiri, dan prainkubasi. "Kami harap ketiga tahap bisa memperkokoh pijakan pre-startup untuk melangkah menjadi startup yang lebih kuat," ujar Hari.

Halaman:
Reporter: Michael Reily
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...