Listriki 1.512 Desa, PLN Raih Rasio Elektrifikasi 99,93% di Bengkulu

Image title
9 September 2021, 14:30
listrik, pln, rasio elektrifikasi
ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/hp.
Ilustrasi. Perawatan jaringan listrik PLN.

PLN menyampaikan telah berhasil menyambungkan listrik ke Desa Langgar Jaya, Kabupaten Kepahiang, Bengkulu pada 7 September 2021. Dengan terlistrikinya Desa tersebut, maka rasio elektrifikasi di Provinsi Bengkulu meningkat menjadi 99,93%, dengan 1.512 desa telah teraliri listrik.

Untuk mengalirkan listrik ke desa tersebut, PLN membangun jaringan tegangan menengah sepanjang 10,2 kilometer sirkuit (kms), jaringan tegangan rendah 4,2 kms, serta 4 gardu distribusi dengan total investasi Rp 2,127 miliar. PLN menargetkan seluruh desa di Bengkulu bisa menyala 100% pada 2022.

Direktur Bisnis Regional Sumatera dan Kalimantan PLN, M. Ikbal Nur, berharap jaringan listrik yang telah dibangun dapat dijaga dengan sebaik-baiknya, terutama keandalannya.

"Dengan bekerja sama membantu petugas PLN untuk membersihkan atau merelakan tanaman tumbuh yang dilewati jaringan listrik untuk dipotong dengan jarak aman 3 meter terhadap jaringan listrik," ujar Ikbal dalam keterangan tertulis, Kamis (9/9).

Selain berhasil menyambungkan listrik ke Desa Langgar Jaya, PLN melalui program PLN Peduli menyerahkan bantuan berupa alat penyalur daya listrik (APDAL) bagi warga Desa Lebong Tandai, Kabupaten Bengkulu Utara.

APDAL dapat menyediakan daya listrik bagi warga yang rumahnya tidak bisa dijangkau jaringan listrik. Pengisian daya listrik dapat dilakukan melalui stasiun pengisian energi listrik (SPEL) yang dibangun dengan memanfaatkan energi baru terbarukan (EBT) lokal bertenaga air yang bersumber dari Sungai Lusang.

PLN menyebut APDAL akan meningkatkan kualitas listrik warga Desa Lebong Tandai yang sebelumnya hanya memanfaatkan listrik sebagai penerangan dari lampu tenaga surya hemat energi (LTSHE).

Halaman:
Reporter: Verda Nano Setiawan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...