PLN akan Bagikan 10.000 Kompor Induksi Gratis untuk Warga DKI Jakarta

Muhamad Fajar Riyandanu
16 September 2022, 19:29
kompor induksi, pln, kompor induksi gratis
PLN
Ilustrasi kompor induksi

PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya akan membagikan 10.000 unit kompor induksi yang ditarget rampung pada akhir tahun 2022.

General Manager PLN IUD Jakarta Raya, Doddy Pangaribuan, mengatakan pihaknya masih optimis mengejar target pemasangan 10.000 kompor induksi meski hanya tersisa waktu 3,5 bulan.

Advertisement

Doddy menjelaskan, PLN bersama pemerintah akan menggunakan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial untuk menyeleksi calon penerima manfaat atau keluarga penerima manfaat. Adapun calon penerima manfaat terbatas adalah pelanggan PLN yang memiliki daya listrik 450 Volt Ampere (VA) hingga 900 VA.

"Ini kelihatannya pabrik kompornya kelimpungan karena target nasional itu 300.000 sampai akhir tahun. Tapi kami yakin, asal kompornya bisa siap pada Oktober, dua bulan saja cukup untuk membagikan 10.000 unit di Jakarta," kata Doddy saat dihubungi lewat sambungan telepon pada Jumat (16/9).

Doddy menjelaskan, nantinya para keluarga penerima manfaat akan mendapatkan fasilitas berupa kompor induksi baru, lengkap dengan seperangkat alat masak seperti sebuah wajan dan panci kukus khusus yang hanya bisa berfungsi pada kompor induksi.

Selain itu, pelanggan juga mendapat fasilitas bebas instalasi dan penambahan daya listrik gratis. Bagi pelanggan yang memiliki daya listrik 450 VA akan ditingkatkan menjadi 3.500 VA, sementara 900 VA bakal dinaikkan jadi 4.400 VA.

"Jadi dibikin saluran baru di dalam rumah. Nah selisih tambahan daya listrik ini hanya bisa digunakan untuk kompor induksi, tidak bisa untuk keperluan lainya," sambungnya.

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement