Jelang Embargo oleh Uni Eropa, Minyak Rusia Banjiri Pelabuhan Asia

Happy Fajrian
29 Oktober 2022, 18:34
minyak rusia, ekspor minyak, asia, embargo uni eropa
ANTARA FOTO/HO/Bakamla/mrh/aww.
Ilustrasi kapal tanker minyak.

Rusia mengalihkan semakin banyak pasokan minyaknya ke Asia seiring tertutupnya pasar lain sebagai sanksi atas invasi negara tersebut ke Ukraina. Selain itu Eropa juga akan mulai menghentikan impor minyak dari Rusia paling cepat awal bulan depan.

Menurut data dari perusahaan analisis energi Vortexa yang dikutip oleh Bloomberg, lebih dari 1 juta ton minyak tinggi sulfur Rusia saat ini disimpan di kapal tanker dekat berbagai pelabuhan utama di Singapura dan Malaysia.

Advertisement

“Rusia adalah pengekspor bahan bakar residual terbesar di dunia dan secara signifikan meningkatkan pengiriman bahan bakar tinggi sulfur (high sulphur fuel oil/HFSO) ke Asia,” kata analis bahan bakar minyak senior di Vortexa, Roslan Khasawneh, dikutip dari Bloomberg pada Sabtu (29/10).

Volume bahan bakar minyak yang berada di kapal tanker telah berlipat ganda dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu, menurut data - sebuah tanda bahwa Rusia mengalihkan banyak bahan bakar minyaknya ke Asia setelah pemerintah Barat mengumumkan sanksi atas ekspornya.

Ekspor HSFO Rusia yang lebih tinggi ke Asia telah membebani harga bahan bakar minyak di wilayah tersebut bahkan sepanjang musim permintaan puncak musim panas, ketika pembangkit listrik di Timur Tengah dan Asia Selatan meningkatkan konsumsi untuk memenuhi permintaan pendinginan.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement