Terjebak Macet Saat Mudik Lebaran, Ini Cara Pesan Antar BBM Pertamina

Lenny Septiani
21 April 2023, 16:01
pertamina, pesan antar bbm, mudik lebaran,
ANTARA FOTO/Zabur Karuru/rwa.
Petugas meletakkan jeriken berisikan bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax untuk layanan pengantaran bahan bakar minyak (BBM) bagi pemudik yang kehabisan BBM di rest area Tol Surabaya-Mojokerto, Gresik, Jawa Timur, Jumat (14/4/2023).

Satu hari menjelang lebaran, ribuan kendaraan masih bergerak keluar dari Jakarta menuju sejumlah daerah di Pulau Jawa ataupun ke luar Pulau Jawa. Kepadatan dan kemacetan menjadi hal lumrah seiring dengan peningkatan jumlah pemudik tahun ini yang mencapai 123 juta orang dengan 42%-nya menggunakan kendaraan pribadi.

Untuk mengantisipasi pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi, khususnya roda empat, kehabisan BBM, Pertamina menyiapkan ratusan motoris yang akan melayani pemesanan dan pengantaran BBM kepada pemudik yang terjebak macet.

Total ada 402 motoris yang siap mengantarkan BBM langsung kepada pemudik di jalur mudik yang hampir kehabisan BBM. Untuk melakukan pemesanan dan pengantaran BBM, pemudik dapat menghubungi layanan pesan antar Pertamina atau Pertamina Delivery Service (PDS) di nomor telepon 135.

Delivery service atau layanan pesan antar ini melayani produk Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan LPG Bright Gas. “Tinggal telepon 135, lalu share location, nanti motoris kami akan datang mengisi BBM,“ kata Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati, dikutip Jumat (21/4).

Adapun ketentuan layanan pengiriman produk Pertamina dengan produk Pertamax, Pertamax Turbo dan Pertamina Dex, sebagai berikut:

  • Pesan antar melalui telepon 135.
  • Dikirim pada hari yang sama untuk pemesanan hingga pukul 14:00 WIB.
  • Pemesanan minimal 10 L dan Maksimal 20 L.
  • Berlaku untuk Wilayah Jabodetabek, Bandung, Tasikmalaya, Semarang, DI Yogyakarta, Surabaya, Malang, dan Denpasar.
  • Khusus Wilayah DKI Jakarta dapat melakukan pemesanan multiproduk BBM dan LPG Bright Gas (maksimal 20 L BBM dan 1 tabung 5,5 kg LPG).

Sementara cara melakukan pemesanan BBM online melalui call center 135 seperti dilansir dari laman MyPertamina adalah sebagai berikut:

  1. Konsumen menghubungi 135 dengan memberikan informasi tentang titik lokasi, jenis BBM yang diinginkan, jumlah kebutuhan BBM, jenis dan warna kendaraan, serta plat nomor kendaraan.
  2. Operator 135 akan menginformasikan ke konsumen terkait SLA pengiriman BBM yaitu 1 - 2 jam, operasional motoris yaitu jam 06.00 - 18.00 (jalur non tol) dan jam 06.00 - 22.00 (jalur tol), jumlah pembelian minimum 10 liter dan maksimum 20 liter, serta jenis produk yang dapat dipesan yaitu Pertamax, Pertamax Turbo, dan Pertamina Dex.
  3. Setelah pesanan diterima, operator 135 akan melakukan konfirmasi melalui telepon dan whatsapp ke SBM terkait, selanjutnya SBM akan kontak ke PIC SPBU. Operator 135 akan mengkonfirmasi apakah konsumen tersebut bisa dilayani atau tidak. Apabila ada SBM yang belum merespon, maka tim 135 dapat menghubungi PIC SPBU yang berada di lokasi terdekat dengan konsumen.
  4. Apabila terkonfirmasi bahwa konsumen tersebut dapat dilayani, dari motorist akan menghubungi konsumen via WhatsApp bahwa BBM akan dikirim serta total biaya yang harus dibayarkan. Konsumen secara opsional dapat mengirimkan shareloc (share location) melalui WhatsApp kepada motoris. Total biaya yang dibayarkan adalah seharga produk BBM yang dibeli ditambah biaya layanan antar per tujuan (gratis ongkos kirim selama SATGAS RAFI). Pembayaran dapat dilakukan melalui cash atau aplikasi MyPertamina.
  5. Apabila konsumen tersebut tidak dapat dilayani (misalnya dikarenakan di luar cakupan area layanan), maka tim 135 akan mengarahkan konsumen untuk menuju SPBU terdekat sesuai dengan database yang ada di 135.

Reporter: Lenny Septiani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...