Cara Mendapatkan Rice Cooker Gratis dari Pemerintah

Mela Syaharani
9 Oktober 2023, 13:43
Rice cooker gratis
123rf
Rice cooker.

Kementerian ESDM akan segera membagikan penanak nasi listrik atau rice cooker gratis kepada masyarakat. Hal ini sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan konsumsi listrik demi mengatasi kelebihan pasokan atau oversupply listrik yang dialami PLN.

Pembagian rice cooker gratis ini diatur dalam Peraturan Menteri ESDM No. 11 Tahun 2023 tentang Penyediaan Alat Memasak Berbasis Listrik ke Rumah Tangga pada Senin 2 Oktober 2023.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian ESDM Dadan Kusdiana, program pembagian rice cooker gratis ini bertujuan sebagai pendorong adanya pemanfaatan energi bersih di seluruh sektor industri.

Pembagian rice cooker bukanlah program pemanfaatan energi bersih pertama yang diusung. Pemerintah sebelumnya menciptakan program kendaraan listrik untuk mendukung pemanfaatan energi bersih pada sektor transportasi.

Dadan berujar, pemerintah saat ini ingin mewujudkan program pemanfaatan energi bersih untuk industri rumah tangga. “Salah satunya dengan pemanfaatan yang misalkan sekarang menggunakan (alat masak) bahan bakar yang lain, nanti digeser kepada listrik,” ujar Dadan saat ditemui di Kantor ESDM, Jakarta, Jumat (6/10).

Pemerintah membagikan paket Alat Masak Berbasis Listrik (AML) ini difungsikan untuk menanak nasi menghangatkan makanan, serta mengukus makanan. Sebagai catatan, pemberian AML secara gratis ini hanya dilakukan satu kali untuk setiap penerima.

Mengacu pada Permen ESDM no 11 tahun 2023, untuk mendapatkan rice cooker gratis dari pemerintah ini masyarakat harus memenuhi beberapa syarat, diantaranya:

Halaman:
Reporter: Mela Syaharani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...