Perseteruan Unilever dan Orang Tua Memperebutkan Merek Pasta Gigi

Happy Fajrian
14 Januari 2021, 21:01
unilever, orang tua, merek, strong,
Arief Kamaludin|KATADATA
Logo Unilever.

Dua produsen consumer goods di Indonesia, Unilever dan Orang Tua, tengah berseteru. Keduanya memperebutkan hak atas merek ‘Strong’ untuk produk pasta giginya masing-masing. Unilever memiliki Pepsodent Strong, sedangkan Orang Tua memiliki Formula Strong Protection.

Perusahaan induk Orang Tua Group, Hardwood Private Limited, mengklaim merek tersebut sebagai miliknya yang sudah terdaftar di Ditjen Hak Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM dengan nomor IDM000258478.

Advertisement

Hardwood yang keberatan merek miliknya digunakan perusahaan lain kemudian menggugat Unilever ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada 29 Mei 2020 lalu. Unilever diminta membayar ganti rugi sebesar Rp 108 miliar, dengan rincian kerugian materiil sebesar Rp 33 miliar, dan kerugian imateriil Rp 75 miliar.

Gugatan tersebut kemudian berlanjut hingga persidangan pada 23 September 2020, dan pada 18 November 2020 PN Jakarta Pusat mengabulkan gugatan Hardwood. Walaupun nilai ganti rugi yang dikabulkan hanya sebesar Rp 30 miliar ditambah biaya perkara sebesar Rp 1,4 juta.

Merasa purusan tersebut tidak adil, Unilever pun mengajukan kasasi. Direktur dan Sekretaris Unilever Indonesia, Reski Damayanti mengatakan bahwa saat ini proses kasasi masih berjalan.

“Sebagai perusahaan yang telah berada di Indonesia selama 87 tahun, Unilever berkomitmen untuk selalu menjalankan bisnis kami secara berintegritas, bertanggung jawab, dan patuh terhadap hukum dan perundangan yang berlaku,” ujarnya melalui keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia, Kamis (14/1).

Dia menyampaikan bahwa manajemen menilai kasus ini tidak memiliki dampak material terhadap kegiatan operasional, hukum, keuangan, harga saham, dan/atau kelangsungan usaha perusahaan karena belum memiliki kekuatan hukum tetap.

Unilever pun akan menghormati proses hukum yang sedang berjalan. “Kami berharap agar hasilnya lancar serta membawa hasil yang adil dan baik,” kata Reski.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement