Investor 'Wait and See' Perundingan AS-Tiongkok, IHSG Turun 0,14%

Happy Fajrian
27 Februari 2019, 11:02
BEI
Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Suasana Bursa Efek Indonesia

Indeks harga saham gabungan (IHSG) terkoreksi sebesar 0,14% ke level 6.532,04 pada pembukaan perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) Rabu pagi (27/2). IHSG memerah di tengah bursa saham kawasan Asia yang mayoritas bergerak positif.

Indeks Strait Times sementara ini naik 0,54%, Shanghai naik 0,85%, Hang Seng naik 0,42%, Nikkei naik 0,42%, dan Kospi naik 0,24%. Sedangkan indeks yang terkoreksi selain IHSG yaitu KLCI sebesar 0,37%, dan PSEi sebesar 0,71%.

Kepala riset Valbury Sekuritas Alfiansyah mengatakan, investor hari ini cenderung wait and see menyikapi pembicaraan dagang Amerika Serikat (AS) dan Tiongkok. Oleh karena itu, dia memprediksi pergerakan IHSG hari ini akan bervariasi.

"Kami melihat IHSG berpeluang untuk bergerak "mixed" hari ini didorong oleh pasar yang masih wait and see pembicaraan perdagangan AS Tiongkok," ujar Alfiansyah di Jakarta, Rabu (27/2).

Di sisi lain, legislatif AS menandatangani surat untuk secara resmi melarang penggunaan produk Huawei dalam bidang teknologi informasi, serta teknologi tinggi lainnya yang dianggap mengancam keamanan nasional AS. Termasuk teknologi energi solar yang dianggap mengancam sektor energi AS.

(Baca: Perang Dagang AS-Tiongkok Berpotensi Selesai, Rupiah Kuat 13.900/US$)

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...