Image title
20 Desember 2022, 15:09

Video: Teten Masduki: Penyaluran KUR Sudah Capai Rp1.300 Triliun

Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki menjelaskan bahwa dalam tujuh tahun terakhir, nilai program Kredit Usaha Rakyat (KUR) terus mengalami pertumbuhan untuk menopang pembiayaan UMKM di tanah air. Kementerian Koperasi dan UKM mendata bahwa saat ini penyaluran KUR masih didominasi oleh PT Bank Rakyat Indonesia Tbk yaitu hampir 70%.

Untuk mendongkrak penyaluran KUR, Kementerian Koperasi dan UKM menyebutkan bahwa pemerintah terus mempercepat dan perluasan penyaluran KUR klaster untuk meningkatkan akses penyaluran kredit. Teten Masduki menjelaskan hingga 19 Desember 2022, jumlah KUR klaster yang terealisasi mencapai Rp 4,8 triliun.

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami