Popularitas Facebook Merosot di Indonesia

Image title
Oleh Widyanita
1 Desember 2016, 19:11

Dalam dua pekan terakhir peringkat Facebook.com di Indonesia terus merosot. Situs pemeringkat Alexa mencatat, popularitas situs media sosial dengan pengguna terbanyak di Tanah Air itu turun ke posisi 35 pada 1 Desember 2016. Sebelumnya Facebook selalu berada jajaran lima besar situs yang paling banyak dikunjungi di Indonesia. 

(Baca: Enam Cara Facebook Menangkal Informasi Palsu di Media Sosial)

Hingga saat ini penyebab anjloknya peringkat Facebook belum diketahui. Namun, merebaknya informasi palsu (hoax) diduga menjadi salah satu penyebab merosotnya trafik situs pertemanan itu di Indonesia. Beredarnya informasi hoax selain terjadi di Indonesia, ternyata juga dijumpai di Amerika Serikat seiring pemilihan presiden.

Pendiri Facebook, Mark Zuckerberg, membantah dugaan tersebut. Menurutnya berita hoax hanya terjadi pada satu persen konten di situs miliknya. Tetapi berbagai inisiatif sedang dilakukan Facebook untuk menangkal peredaran informasi hoax.

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami