Minim Intervensi, Korban Corona Capai Jutaan Jiwa
Beberapa ahli melakukan perhitungan proyeksi jumlah kasus Covid-19. Salah satunya oleh tim dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia. Dalam perhitungan tersebut, jika pemerintah tidak melakukan intervensi jumlah korban bisa mencapai jutaan kasus.
(Baca: Tes Massal Covid-19 Indonesia Tertinggal dari Negara Lain)
Tim yang beranggotakan Iwan Ariawan, Pandu Riono, Muhammad N Farid, dan Hafizah Jusril menyusun empat model perhitungan, yakni tanpa intervensi, intervensi rendah, intervensi sedang, dan intervensi tinggi. Mereka memperkirakan jumlah penderita Covid-19 bisa mencapai 600 ribu sampai 2,5 juta orang dengan masa puncak pada pertengahan Mei.
(Baca: Stempel Darurat Corona di Tangan Terawan)
Menurut mereka, intervensi pemerintah sangat penting untuk menekan penyebaran dan peningkatan jumlah kasus Covid-19. Setidaknya ada lima langkah intervensi yang dapat dilakukan, yakni deteksi kasus, pelacakan kontak, isolasi mandiri, tes massal, dan pembatasan interaksi sosial.