9 Cara Melancarkan Haid karena Berbagai Faktor

Image title
29 November 2021, 17:45
Cara melancarkan haid.
Getty Images/iStockphoto
Cara melancarkan haid.

Menstruasi merupakan siklus bulanan yang dialami setiap wanita. Normalnya, menstruasi pada wanita terjadi selang 28 hari dan berlangsung sekitar sepekan. Namun tak jarang juga siklusnya bervariasi, beberapa orang mengalami siklus menstruasi kurang dari 28 hari, namun ada juga yang lebih dari 35 hari. 

Di sisi lain, siklus menstruasi yang kerap berubah-ubah terkadang bisa mengindikasikan kondisi tertentu dengan kesehatan atau hormon Anda. Untuk itu, ada cara melancarkan haid agar siklusnya stabil, sekaligus memastikan kesehatan Anda dalam kondisi baik.

Ada beberapa gejala menstruasi yang tidak teratur, yakni periode haid yang mulai berubah, darah yang muncul lebih banyak atau sedikit selama waktu haid, serta jumlah hari menstruasi yang bervariasi.

Haid yang tidak teratur sebenarnya normal terjadi pada wanita. Namun ada cara melancarkan haid, seperti rutin mengonsumsi buah dan sayur-sayuran. Haid yang tidak teratur dapat disebabkan beberapa faktor seperti berikut:

  • Kehamilan

Kehamilan menyebabkan siklus menstruasi tidak lancar. Beberapa orang hanya mengalami bercak darah haid. Gejala kehamilan seperti mual di pagi hari, kepekaan terhadap bau, payudara nyeri ketika ditekan, dan kelelahan

  • Hormon

Pil keluarga berencana alias KB sebagai alat kontrasepsi mengandung hormon yang menyebabkan pendarahan tidak teratur. Pil KB menyebabkan bercak darah ketika menstruasi.

  • Gangguan makanan

Ada beberapa penyakit seperti anoreksia nervosa atau bulimia, yang menyebabkan berat badan menurun drastis. Penyakit tersebut disebabkan oleh gangguan makanan. Perubahan berat badan ini bisa menyebabkan siklus haid tidak lancar, termasuk ketika berat badan naik atau obesitas.

  • Menopause

Wanita berusia 45 tahun sampai 55 tahun akan mengalami gejala menopause. Ada juga wanita usia 40 tahun yang mengalami menopause dini. Pertambahan usia membuat persedian sel telur menipis dan membuat haid tidak lancar.

  • Kelenjar tiroid

Kelenjar tiroid menyebabkan siklus menstruasi tidak lancar. Tiroid merupakan bagian tubuh yang mengatur metabolisme, sehingga kadar hormon terpengaruh. Penyebab tiroid disebabkan karena mengonsumsi obat-obatan, sehingga butuh perawatan atau cara melancarkan haid agar menstruasi bisa kembali normal.

Selain itu, siklus menstruasi yang tidak lancar dapat disebabkan oleh penurunan atau peningkatan berat badan, olahraga berlebihan, dan kondisi kronis seperti diabetes.

Mengutip Cosmopolitan, menurut Cheryl Lythgoe, perawat berpengalaman di Benenden Health, bagi mereka yang mengalami menstruasi yang berat, sering, atau tidak teratur, kebutuhan untuk menginduksi menstruasi bisa sangat penting. 

Cara Melancarkan Haid

Ada beberapa cara melancarkan haid yang bisa dilakukan untuk menjaga siklus menstruasi Anda, di antaranya:

1. Vitamin C

Lythgoe menjelaskan, vitamin C dapat memengaruhi hormon estrogen dan progesteron pada tubuh. Namun, dia menyebutkan belum ada penelitan yang dapat memastikan manfaat vitamin C sebagai cara melancarkan haid yang ampuh.

2. Olahraga Ringan

Mengutip Medical News Today, olahraga ringan dapat mengendurkan otot dan membantu menstruasi datang sedikit lebih cepat. Namun, penelitian belum memastikan bahwa metode ini bisa menjadi cara melancarkan haid.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...