Contoh Surat Pengunduran Diri Agar Terlihat Profesional

Image title
23 Desember 2021, 19:27
Ilustrasi contoh surat pengunduran diri yang baik dan benar
Pexels/Andrea Piacquadio
Ilustrasi contoh surat pengunduran diri yang baik dan benar

Setiap orang memiliki beragam alasan untuk mengundurkan diri dari tempat kerjanya alias resign. Namun, untuk mengajukan surat pengunduran diri, Anda perlu mempertimbangkan berbagai hal salah satunya etika. Hal ini penting untuk meninggalkan kesan terbaik bagi perusahaan dan rekan kerja yang akan ditinggalkan. 

Apabila ditilik secara definisi, surat resign alias surat pengunduran diri kerja merupakan surat yang ditujukan untuk memenuhi syarat administrasi yang ditulis oleh karyawan yang bakal mengundurkan diri dari jabatan atau tugas yang sedang dijabatnya saat itu.

Terdapat beberapa aturan dalam penulisan surat pengunduran diri. Pada umumnya, setiap perusahaan biasanya memiliki ketentuan tersendiri soal surat resign ini, namun dapat dipastikan jika perusahaan pasti membutuhkan surat resign kerja jika karyawannya ingin mengundurkan diri.

Alasan Pembuatan Surat Pengunduran Diri

Sebelum masuk ke contoh surat pengunduran diri, berikut alasan mengapa surat tersebut menjadi penting untuk diajukan:

1. Menunjukkan Profesionalitas

Salah satu keutamaan dalam surat pengunduran diri adalah wajah profesionalisme yang ditampilkan. Hal itu menjadi etika yang sudah sewajarnya karyawan tidak hengkang begitu saja tanpa pemberitahuan apapun saat mengundurkan diri.

 2. Memudahkan Perusahaan Mencari Karyawan Pengganti

Salah satu fungsi surat pengunduran diri adalah bentuk bantuan kepada pihak manajemen dalam mencari pengganti di bagian personalia yang kosong. Selain itu dengan durasi waktu yang diberikan, karyawan juga bisa berhubungan baik apabila tidak langsung hengkang dari perusahaan asal dia bekerja.

3. Memperjelas Status Karyawan

Status karyawan menjadi penting karena berkaitan dengan hak dan kewajiban yang melekat. Pemberian kejelasan juga menjadi status bahwa sang karyawan tidak memiliki sangkut paut atau tanggung jawab serta hak apapun terkait perusahaan.

Susunan Surat Pengunduran Diri yang Harus Dicantumkan

Berikut susunan dalam surat pengunduran diri yang harus dicantumkan: agar terlihat profesional di mata mantan perusahaan dan rekruter di masa yang akan datang: 

  • Nama jelas kota dan tanggal
  • Nama lengkap perusahaan dan alamat perusahaan
  • Salam pembuka
  • Alasan mengapa Anda ingin mengundurkan diri dari pekerjaan tersebut
  • Mencantumkan tanggal jelas kapan Anda mulai tidak aktif atau mengundurkan diri
  • Menutup dengan memberikan ucapan maaf dan terimakasih kepada pihak perusahaan
  • Beri salam penutup dan tanda tangan

Contoh Surat Pengunduran Diri Sesuai Kaidah

Berikut contoh surat pengunduran diri yang dikutip dari situs Gramedia.com:

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...