5 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Menggunakan Bahan Alami

Image title
23 Desember 2021, 23:59
Cara menghilangkan bekas jerawat
pixabay.com
Ilustrasi permasalahan bekas jerawat

Jerawat adalah masalah kulit yang pernah dialami seseorang. Gangguan kulit ini kadang kala bisa meninggalkan bekas di sekitar area wajah, dagu, hidung, ataupun dahi yang terkadang bisa sangat mengganggu.

Banyak orang di luar sana, mungkin juga Anda, sedang mencari bagaimana cara menghilangkan bekas jerawat di wajah. Pada umumnya, metode untuk mengatasinya ada dua cara, yakni dengan pengobatan alami dan memakai bahan kimia atau jenis perawatan tertentu.

Dilansir dari Halodoc.com, penyebab munculnya jerawat dapat disebabkan oleh beberapa faktor seperti stres yang mempengaruhi gaya atau pola makan sehingga menimbulkan jerawat, penggunaan kosmetik pada kulit yang sensitif, sampai faktor genetik dan keturunan.

Mencegah munculnya jerawat tidak hanya menjaga kebersihan area wajah saja. Anda perlu menerapkan pola hidup sehat agar terhindar dari stres berkepanjangan.

Meski jerawat dapat hilang dengan sendirinya, tetapi pada beberapa kasus tertentu bekasnya masih bisa tertinggal di area wajah. Hal ini memang cukup menyebalkan, dan bakal menurunkan rasa percaya diri seseorang.

Untuk memudahkan Anda, berikut rangkuman terkait cara menghilangkan bekas jerawat secara alami yang menggunakan bahan-bahan mudah ditemukan. Anda dapat menyimak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami

Menurut American Academy of Dermatology (AAD), bekas jerawat sebenarnya bagian dari proses penyembuhan. Sebagaimana dikutip dari Healthline, saat jerawat perlahan menghilang dari area wajah, secara alami kulit Anda akan memperbaikinya dengan memproduksi kolagen. Namun, kalau jumlah kolagen terlalu sedikit maka bekas jerawat akan muncul. Umumnya, itu akan berbentuk seperti luka cekung atau noda hitam.

Hal yang mengkhawatirkan apabila Anda memiliki banyak jerawat di wajah. Kemudian, beberapa di antaranya akan meninggalkan bekas. Selain mengganggu dan menurunkan rasa percaya diri, pada kondisi tertentu bekas itu bakal sulit hilang.

Namun Anda jangan merasa takut, karena sejumlah bahan alami di bawah ini dianggap efektif untuk menghilangkan bekas jerawat di wajah. Berikut daftarnya:

1. Lidah Buaya

Lidah buaya
Lidah buaya (pixabay.com)

 

Cara menghilangkan bekas jerawat pertama, yaitu menggunakan lidah buaya. Sejak dahulu, tanaman ini terkenal akan khasiatnya yang bermanfaat untuk kulit dan juga pertumbuhan rambut.

Sejumlah studi menyebutkan kalau beberapa zat di dalam lidah buaya mengandung sifat antimikroba dan antiinflamasi. Zat tersebut membantu menghilangkan noda kulit sekaligus mengurangi garis usia. Tidak hanya itu saja, lidah buaya bisa meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh serta elastisitas kulit.

Perlu diketahui, kandungan kolagen sangat diperlukan oleh kulit wajah setelah jerawat hilang. Jika jumlah kolagen sedikit maka risiko terbesarnya adalah jerawat akan meninggalkan bekas pada wajah.

Selain itu, lidah buaya juga sering digunakan untuk mempercepat proses penyembuhan. Anda dapat mengoleskan gel lidah buaya pada bekas jerawat. Lakukan hal ini secara rutin agar hasilnya dapat terlihat.

2. Madu Murni

Manfaat madu untuk kesehatan tubuh
Manfaat madu untuk kesehatan tubuh (ROMAN ODINTSOV/Pexels)

 

Sama seperti lidah buaya, madu murni bisa digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat pada wajah. Sebab, para peneliti mengungkapkan bahwa madu bisa melawan infeksi yang dapat mengakibatkan munculnya jerawat.

Secara alami, madu memiliki sifat antibakteri. Dengan mengoleskan madu secara langsung pada area bekas jerawat dapat membantu membersihkan luka dan mempercepat proses penyembuhan.

Cara menghilangkan bekas jerawat menggunakan madu merupakan metode yang cukup mudah dilakukan. Yakni dengan mengoleskannya pada area bekas jerawat. Selain itu, Anda bisa mendapatkan madu di mana saja.

Anda disarankan untuk membeli madu murni. Sebab, dalam kasus menghilangkan bekas jerawat madu murni bisa meningkatkan keberhasilan pada proses penyembuhan.

3. Black Seed Oil

Manfaat Habbatussauda
Manfaat Habbatussauda (pixabay.com)

 

Minyak Habbatussauda atau black seed oil adalah bahan alami yang bisa digunakan pada proses cara menghilangkan bekas jerawat di area wajah. Minyak ini dikenal memiliki sifat antibakteri, antivirus, dan antiinflamasi. Senyawa di dalamnya dapat mengurangi peradangan.

Akan tetapi, khasiat black seed oil  tidak hanya itu saja. Dari sejumlah studi yang dilakukan, ditemukan fakta bahwa dapat mempercepat serta meningkatkan penyembuhan luka. Minyak tersebut juga bisa meratakan pigmentasi dan efektif mencegah munculnya jerawat.

Anda bisa memperoleh minyak ini dengan cara membelinya di toko online atau mendatangi beberapa tempat tertentu. Gunakan minyak ini dengan mengoleskannya pada area bekas jerawat. Lakukan secara rutin sampai luka tersebut benar-benar hilang dari kulit Anda.

4. Rosehip Seed Oil

Ilustrasi minyak zaitun
Ilustrasi minyak zaitun (pixabay.com)

 

Cara menghilangkan bekas jerawat berikutnya adalah memakai rosehip seed oil. Minyak ini sudah dipasarkan dan sering digunakan untuk perawatan kulit.

Jika ditinjau dari sisi medis, minyak ini aman kalau langsung dioleskan pada area kulit. Oleh sebab itu, rosehip seed oil bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan bekas jerawat pada kulit wajah Anda.

Masih melansir dari Healthline, salah satu penelitian telah menunjukkan bahwa minyak ini dapat digunakan untuk mengobati bekas luka. Para peneliti menemukan satu hal bahwa mengoleskannya dua kali sehari mengurangi munculnya bekas luka jerawat dan perubahan warna.

5. Lemon dan Beragam Olahannya

Lemon untuk wajah
Lemon untuk wajah (Pexels)

 

Lemon dikenal kaya akan kandungan vitamin C dan nutrisi lainnya yang baik untuk kesehatan kulit wajah, termasuk pada proses cara menghilangkan bekas jerawat. Banyak orang yang mengatakan kalau mereka telah telah sukses mengatasi masalah bekas jerawat dengan mengoleskan lemon ke bekas jerawat.

Meski belum ada bukti ilmiah lebih lanjut, tetapi tidak ada salahnya Anda mencoba cara yang satu ini. Lakukanlah secara rutin agar manfaatnya bisa dirasakan oleh Anda.

Itulah beberapa cara menghilangkan bekas jerawat dengan bahan alami. Sebenarnya ada sejumlahlah perawatan medis seperti perawatan laser maupun microneedling untuk menghilangkan bekas jerawat. Tetapi pada praktiknya, Anda memang harus mengeluarkan biaya yang tidak sedikit. Metode alami yang sudah dijelaskan di atas bisa menjadi pilihan alternatif bagi Anda.

Editor: Intan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...