NFT Marketplace Indonesia dan Dunia, Tempat Jual-Beli Aset Digital

Siti Nur Aeni
15 Februari 2022, 19:14
Tokomall, NFT marketplace Indonesia
instagram.com/tokomall.nft/
TokoMall, NFT marketplace di Indonesia

NFT atau Non Fungible Token kini tengah menjadi sorotan banyak pihak. NFT adalah aset digital yang menggunakan jaringan blockchain dengan kode identifikasi dan metadata unik serta berbeda. Popularitas NFT turut mempengaruhi kemunculan NFT marketplace Indonesia.

NFT marketplace merupakan tempat atau wadah untuk NFT yang diperjualbelikan. Dengan kata lain NFT marketplace merupakan pasar NFT. Sama halnya dengan komoditas aset lainnya, penjualan NFT juga sangat dipengaruhi kondisi pasar.

Marketplace NFT Indonesia

Di lndonesia saat ini mulai bermunculan marketplace khusus untuk NFT. Apa sajakah nama NFT marketplace Indonesia tersebut? Berikut daftarnya

1. TokoMall

TokoMall merupakan pengembangan Toko Token (TKO) yang dibuat menggunakan jaringan Binance Smart Chain (BSC). Marketplace NFT ini mendukung para seniman digital  kreator dan brand lokal yang ingin mengenalkan produk mereka lewat NFT.

Marketplace ini cukup mudah digunakan. Tak hanya itu, TokoMall juga dapat digunakan untuk menebus barang fisik dari mitra resmi NFT marketplace tersebut.

2. Baliola

Marketplace NFT Indonesia selanjutnya yaitu Baliola. Marketplace ini merupakan paltform buatan kepeng.io cryptocurrency yang dibuat dengan teknologi blockchain. Marketplace ini menjual berbagai jenis produk seniman Bali dengan konsep NFT. Maka dari itu, nama dari platform ini yaitu Baliola. Marketplace ini hadir untuk menghargai karya seniman Bali melalui NFT.

3. Paras.id

Paras.id juga termasuk NFT marketplace Indonesia yang dibuat dengan teknologi blockchain. Platform ini memberikan kepemilikan mutlak dan kelangkaan aset digital. Untuk bisa membeli NFT di Paras.id, pengguna harus menggunakan cryptocurrency NEAR.

Paras.id dikembangkan oleh Rahmat Al Bariqi, Afiq Shofy Ramadhan, dan tim yang seluruhnya merupakan orang Indonesia. Tentu saja hal ini menjadi kebanggaan tersendiri dan harus dimanfaatkan untuk mengembangkan pasar NFT di Indonesia.

4. Kolektibel

Kolektibel merupakan NFT marketplace yang memiliki desain sederhana agar bisa digunakan masyarakat Indonesia dengan mudah dan optimal. Marketplace ini dibuat menggunakan jaringan blockchain Vexanium.

Perlu diketahui bahwa Vexanium merupakan satu-satunya public blockchain asli milik Indonesia dengan entitas legal dalam bentuk yayasan, yakni Yayasan Vexanium Teknologi Nusantara. Yayasan tersebut dibuat oleh Danny Baskara.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...