3 Contoh Teks Eksposisi tentang Lingkungan sebagai Rujukan

Ghina Aulia
15 Februari 2023, 18:36
Contoh teks eksposisi tentang lingkungan.
Unsplash
Ilustrasi, tulisan.

Teks eksposisi merupakan salah satu jenis tulisan yang menyajikan informasi secara lengkap. Salah satu cirinya adalah menceritakan suatu hal secara luas. Di mana, di dalam teks turut berisi gagasan dan pandangan penulis.

Hal tersebut mengacu pada pendapat Akhadiah dalam buku Keterampilan Menulis (2018), dijelaskan bahwa teks eksposisi adalah teks yang memaparkan atau menginformasikan suatu hal yang memperluas pandangan, wawasan, atau pengetahuan pembaca.

Advertisement

Nopriani dan Pebrianti melalui buku Asyik Menulis Teks Posisi (2019) menerangkan, teks eksposisi adalah teks yang menyajikan gagasan atau pendapat seseorang.

Lebih lanjut, Gorys Keraf pada buku Tata Bahasa Indonesia (1980) berpendapat bahwa teks eksposisi adalah suatu bentuk tulisan yang berusaha untuk menerangkan dan menguraikan suatu pokok yang dapat memperluas pengetahuan pembaca.

Dari pendapat-pendapat di atas, dapat disimpulkan bahwa teks eksposisi bukanlah tulisan yang hanya menyajikan informasi selayaknya data yang memang benar adanya. Melainkan, juga ada pendapat dari penulis.

Pendapat penulis akan menjadi perspektif lain yang bisa membuka pandangan baru dari pembaca. Maka dari itu, teks eksposisi harus dilengkapi dengan data yang mutakhir serta pengetahuan yang memadai.

Berikut merupakan sejumlah contoh teks eksposisi tentang lingkungan yang bisa dijadikan acuan sebelum menuliskan teks eksposisi.

Contoh Teks Eksposisi tentang Lingkungan 1

Sumber: Sonora

Kualitas hidup yang baik bisa ditentukan dari bagaimana cara kita menjaga lingkungan hidup. Semakin bersih, bisa semakin baik pula kualitas hidup kita. Menjaga lingkungan hidup bertujuan untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan terjadi, seperti munculnya wabah penyakit yang berbahaya bagi kesehatan dan kenyamanan masyarakat. Ini adalah bukti bahwa lingkungan bersih bisa membantu untuk mempermudah dan meningkatkan kualitas hidup kita.

Gotong royong dalam dalam membersihkan dan menjaga lingkungan secara rutin bisa menjadi alternatif dalam menanggulangi pencemaran lingkungan. Dalam satu RT yang terdiri dari beberapa kepala keluarga, akan bisa dibagi menjadi beberapa kelompok sesuai dengan jumlah hari yang ada dan sesuai dengan jadwal yang telah disepakati.

Selain itu, Hari minggu bisa dijadikan sebagai jadwal kegiatan kerja bakti rutin seluruh masyarakat desa yang di mulai pada pagi hari. Ada banyak manfaat yang dapat dirasakan dalam kegiatan tersebut, selain kebersihan dan kesehatan hubungan solidaritas antar warga akan semakin kuat

Kebersihan lingkungan hidup merupakan hal yang tidak bisa dipisahkan dari masyarakat dan merupakan faktor penting bagi kesehatan dan kenyamanan dalam bermasyarakat. Kebersihan lingkungan masyarakat akan menjamin kesehatan dan kenyamanan Dan tentu saja akan berimbas pada peningkatan dari kualitas hidup.

Contoh Teks Eksposisi tentang Lingkungan 2

Sumber: Sonora

Kerusakan lingkungan semakin bertambah seiring dengan berjalannya waktu. Namun, kenyataannya masih banyak masyarakat yang merusak alam.

Keserakahan manusia memang membuat alam mengalami banyak kerugian dan kehilangan daya yang dimilikinya.

Bencana alam terjadi karena semakin banyak manusia yang tidak peduli dengan lingkungan.
Padahal menjaga lingkungan alam sekitar adalah tindakan yang sangat penting dilakukan. Tujuannya tentu saja menciptakan masa depan lebih baik yang dapat dinikmati oleh anak cucu.

Kini setiap hari banyak warga terlihat sangat santai membuang sampah sembarangan ke aliran air seperti sungai. Banyak juga warga yang membakar sampah hingga menimbulkan asap hitam pekat.

Halaman:
Editor: Intan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement